Daftar Isi
FOTO: Sampai saat ini Universitas Islam Kuansing akreditasinya masih rendah. Pengoperasian kampus baru diyakini jadi solusi.
LancangKuning.Com, KUANSING - Ketua pembina Yayasan Universitas Islam Kuantan Singingi (Uniks) Prof. Suwardi MS memastikan jika Kampus baru Uniks sudah ditempati otomatis nilai akreditasinya akan naik.
"Kalau sudah ditempati nilai akreditasinya akan naik dan akan tinggi. Dan mudah-mudahan akan negeri," ujar Prof. Suwardi MS Senin (10/12/2018) siang, saat dikonfirmasi via telepon.
Menurut, Suwardi, saat ini secara kelembgaan Kampus Uniks ini belum terakreditasi, yang ada saat ini kata dia, baru prodi-prodi. Dan nilainya ada yang C dan ada yang B.
"Kalau institusinya belum terakreditasi. Tapi assesor telah datang, mereka minta Kampus dimanfaatkan. Kedatangan mereka sekalian mengukur dan mengevaluasi lapangan tentang penetapan dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) mengenai Kampus kita ini," jelasnya, dilansir dari RiauTerkini.
Untuk itu, ia menyarankan agar Kampus Uniks ini segera mungkin difungsikan, supaya akreditasi institusi Kampus bisa dikeluarkan BAN-PT.
Menengenai masalah ini, dirinya bersama pengurus yayasan Prof. Sulpan Sa'am, meminta bantuan terhadap ketua DPRD Kuansing, Andi Putra, SH. MH untuk menyampaikan pemanfaatan gedung ini terhadap pemerintah dareah.
Dan hari ini menurutnya, Ketua DPRD akan bertemu dengan Sekda Kuansing, Dianto Mampanini, membicarakan masalah tersebut. "Kita akan proses lagi pertemuan Ketua DPRD ini dengan Sekda. Kita rencana mau ketemu lagi dengan Ketua setelah itu, jadi singkron semua," kata Suwardi MS.
Kemudian, ia juga minta dukungan Forkompinda dan berharap bisa hadir pada pertemuan berikutnya, supaya Kampus Uniks ini, kata dia, secepatnya dapat dimanfaatkan.
"Kerena Kampus ini sejalan dengan pemekaran Kabupaten kita dulu. Dan kita mempunyai andil pada bidang pendidikan baik di Kabupaten maupun Provinsi. Makanya kita berusaha supaya ada perguruan tunggi dan ini demi nama baik Kampus, pemerintah dan rakyat Kuantan Singingi. (LKC)
Komentar