Gubri Sebut Kerusakan Jalan Lintas Rengat-Tembilahan Disebabkan Truk Odol

Daftar Isi

    Foto: Gubri dan Bupati Wardan saat meninjau jalan rusak di perbatasan Inhu-inhil. 

     

    Lancang Kuning, PEKANBARU - Gubernur Riau (Gubri), Syamsuar tinjau sejumlah ruas jalan  rusak yang ada di Kabupaten Indragiri Hilir dan Indragiri Hulu.

    Sejumlah ruas jalan yang ditinjau tersebut terdapat di tiga titik berbeda. Yakni di jalan lintas Tempuling-Teluk Kiambang di Desa Mumpa, Kecamatan Tempuling. Jalan lintas Rengat-Tembilahan tepatnya di Kuala Cenaku. Kemudian di lintas di Air Molek inhu.

    "Kita sudah tinjau, dan segera kita perbaiki," kata kata Gubri, Kamis (15/7/21). 

    Khusus di Jalan Lintas Rengat-Tembilahan, kerusakan jalan disebabkan truk muatan berlebihan atau Over dimension and overload (Odol). Truk Odol ini menjadi penyebab kerusakan jalan, khususnya di Jalan Lintas Rengat-Tembilahan yang tanahnya berkondisi rawa. 

    Terlebih badan jalan yang berdekatan dengan Daerah Aliran Sungai (DAS), menjadi jalan labil karena muatan berlebihan. Karena itu, Gubri mengaku sudah memerintahkan kepada Dinas Perhubungan menindak kendaraan yang tidak sesuai aturan. 

    "Truk-truk yang kelebihan tonase ini kita sudah lakukan koordinasi dengan balai Kementerian Perhubungan, kiranya kendaraan Odol itu dipotong," papar Gubri. (LK/MCR)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Gubri Sebut Kerusakan Jalan Lintas Rengat-Tembilahan Disebabkan Truk Odol
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar