Daftar Isi
LancangKuning.com - Mimpi Tim Nasional (Timnas) Indonesia untuk mencapai target lolos Piala Dunia U-17 2019 Peru selangkah lagi menjadi kenyataan, dengan syarat Indonesia memenangkan pertandingan perempat final Piala AFC U-16 lawan Australia, Senin (1/10).
Pertandingan yang akan dilaksanakan di Stadion Bukit Jalil pada pukul 15.30 wib ini, menjadi pertandingan pembuka perempat final pada hari kedua, yang akan dilanjutkan oleh pertandingan antara Korea Selatan vs India pada pukul 19.45 wib.
Indonesia lolos perempat final setelah menjadi juara Grup C mengumpulkan 5 poin dengan hasil sekali menang dan dua kali seri. Sedangkan Australia menjadi runner up Grup D.
“Saat ini, kedua tim tampil di turnamen dan semua tim tentu melakukan persiapan,” ujar Trevor Morgan, Pelatih Timnas U-16 Australia, Sebagaimana dikutip dari halaman Kompas.
Sebagaimana dari peraturan FIFA bahwa Semifinalis AFC U-16 akan menjadi perwakilan Asia untuk Piala Dunia U-17 di Peru, dipastikan kedua tim akan tampil habis-habisan demi target tersebut.
"Autralia adalah tim kuat. Namun kami akan belajar dari kekalahan tahun lalu untuk menghadapi laga ini," seru Fakhri Husaini pelatih Timnas Indonesia U-16
Musim lalu Indonesia pernah berjumpa dengan Australia di ajang AFF U-15 2017. Walau Bagus Kahfi mencetak hat trick, Indonesia tidak terhindarkan dari kekalahan telak 3-7 dilaga itu.
Hasil Perempat Final Hari Pertama, Minggu (30/09)
Jepang 2 vs 1 Oman ( Issa Al Naabi 14’ – bunuh diri, Shoji Toyama 81’ : Tariq Al Mashary 2’)
Korea Utara 1 vs 1 Tajikistan – ( Ri Hun 69’ : Rustam Soirov 14’ ) Tajikistan menang dalam adu penalti 4-2
Komentar