Tujuan Sistem Informasi Akuntansi

Daftar Isi

    LancangKuning - Tujuan dari sistem informasi akuntansi adalah untuk menyajikan sebuah informasi akuntansi kepada berbagai pihak yang membutuhkan sebuah informasi tersebut, baik dari pihak internal maupun pihak eksternal. Sistem akuntansi merupakan sistem informasi atau salah satu subsistem pada suatu sistem informasi dari organisasi.

    Tujuan sistem informasi dari akuntansi

    • Mendukung suatu fungsi kepengurusan dari organisasi perusahaan, karena manajemen bertanggung jawab untuk menginformasikan suatu pengaturan dan penggunaan sumber daya dari organisasi dalam rangka pencapaian dan tujuan organisasi tersebut.
    • Untuk mendukung dari pengambilan keputusan dari manajemen, dikarenakan sebuah sistem informasi memberikan  informasi yang diperlukan oleh pihak manajemen untuk melakukan tanggung jawab dan pengambilan keputusan.
    • Dan untuk mendukung kegiatan dari kegiatan operasi perusahaan hari demi hari. Sistem informasi membantu personil operasi untuk bekerja lebih efektif dan efesien.

    Faktor-faktor yang mendorong perkembangan pada sebuah sistem informasi ini akan disampaikan dalam bentuk yang sekarang ini antara lain.

    • Perkembangan dari sistem pengolahan data dan peralatannya yang mungkin dari sistem informasi tidak hanya mampu menyajikan laporan akuntansi dari keuangan, melainkan juga berbagai informasi dari akuntansi manajemen dan bahkan hasil laporan-laporan non keuangan yang sangat penting bagi pendukung pengendalian dari organisasi.
    • Meningkatnya suatu kompleksitas dari operasional sebuah perusahaan yang akan menyebabkan sistem informasi khususnya informasi akuntansi yang akan menjadi makin penting sebagai alat bantu untuk manajemen.
    • Meningkatnya kompleksitas dari organisasi, yaitu multinasional, konglomerasi dan organisasi maya yang akan menyebabkan perlunya perhatian dan kesungguhan untuk membangun, mengelola dan memberdayakan sistem ini akan menjadi makin meningkat.
    • Tempo kegiatan, speed, dan tingkat toleransi pelayanan makin rendah. Artinya suatu kesalahan atau pengambilan keputusan dapat langsung mempunyai dampak yang relatif cukup besar. Karena itu peran ini dalam menyediakan bahan untuk proses pengambilan keputusan makin penting.
    • Terjadinya globalisasi kegiatan dan makin perlunya sistem informasi menjadi media komunikasi bisnis antara lokasi dan negara.
    • Sistem ini akan diperlukan untuk memberikan suatu masukan maupun sebagai alat pemicu atau trigger bagi pengembangan sistem informasi manajemen dan fungsional lainnya.

    Manfaat sistem informasi akuntansi

    Berikut adalah uraian dan manfaat sistem informasi akuntansi bagi perusahaan.

    1. Menyajikan sebuah informasi yang akurat dan tepat waktu sehingga sebuah perusahaan akan melakukan suatu aktivitas utama pada bagian value chain yang secara efektif dan efesien.
    2. Meningkatkan kualitas dan mengurangi biaya produksi dari produk atau jasa yang akan dihasilkan.
    3. Meningkatan efisiensi kinerja bisnis yang baik itu pada bagian keuangan dan bagian lainnya.
    4. Meningkatkan kemampuan dalam pengambilan sebuah keputusan.
    5. Meningkatkan sharing knowledge.

    Dari manfaat yang ada diatas dapat dikatakan bahwa sistem informasi ini berperan penting untuk suatu perusahaan dengan adanya sebuah sistem informasi akuntansi yang baik maka perusahaan dapat melakukan proses operasi maupun informasi dengan lebih efektif dan efesien karena adanya pengendalian yang mampu mengendalikan proses-proses tersebut dapat dipertanggung jawabkan.

    Untuk nantinya akan digunakan dalam pengambilan sebuah keputusan mengenai keuangan perusahaan maupun digunakan untuk pihak eksternal perusahaan dengan kegiatan bisnis sehingga ketika perusahaan mampu menjalankan sistem informasi akuntansi dengan baik maka manfaat dan tujuan yang dapat dirasakan langsung dampak positifnya bagi perusahaan.

    Sebaiknya jika perusahaan tidak dapat menjalankan sebuah sistem informasi dari keuangan dengan baik maka akan menghemat suatu proses bisnis dan akan mengakibatkan suatu kegiatan bisnis tersebut tidak akan berjalan dengan lancar.

    Fungsi penting yang akan dibentuk sistem informasi akuntansi pada sebuah organisasi antara lain:

    1. Mengumpulkan dan menyimpan data tentang suatu dari aktivitas dan transaksi
    2. Memproses data yang menjadi into dari informasi yang dapat digunakan dalam proses suatu pengambilan keputusan.
    3. Melakukan kontrol secara tepatnya terhadap aset organisasi. (Lisdayani)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Tujuan Sistem Informasi Akuntansi
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar