Danau Limbungan, Objek Wisata di Pekanbaru Yang Menarik Hati

Daftar Isi

    Danau Limbungan merupakan danau buatan yang ada di Pekanbaru. sebenarnya keberadaan danau Limbungan awalnya hanyalah bendungan air biasa namun karena lingkungan alamnya yang asri dan banyak masyarakat yang mengunjungi, maka dibuatlah bendungan ini menjadi sebuah danau. Bendungan ini awalnya digunakan sebagai tempat perairan dan irigasi. Kawasan ini dikelilingi perbukitan asri yang indah.

    Danau ini berada di Kelurahan Limbung Kecamatan Rumbai, Pekan Baru, Provinsi Riau. Hanya dibutuhkan waktu 15 – 20 menit dari pusat kota, jaraknya sekitar 15 Km dari pusat kota. Danau Limbungan juga sering disebut “Danau Buatan Pekanbaru”. 

    Luas danau ini sekitar 150 ha dengan kedalaman mencapai 2-6 meter. Terdapat berbagai fasilitas yang dapat dinikmati pengunjung diantaranya, sepeda air dan juga perahu untuk mengelilingi danau Limbungan. Juga terdapat area motorcross untuk menguji adrenalin. Serta juga ada panggung hiburan. Juga ada tempat penginapan bagi anda yang datang dari luar daerah.

    Untuk bisa masuk ke dalam kawasan danau Limbungan ini, pengunjung perlumengeluarkan sedikit uang, namun tidak akan terlalu menguras kantong. Karena memang untuk mengelola bendungan menjadi danau buatan dan pengelolaan danau Limbungan juga dibutuhkan dana. 

    Apakah, Anda Tertarik untuk berkreasi ke danau Limbungan? Tidak ada salahnya mencoba dulu dan merasakan kesejukan angin dan ketenangan alam yang ditawarkan Danau Buatan Pekanbaru ini. (hyAzn)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Danau Limbungan, Objek Wisata di Pekanbaru Yang Menarik Hati
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar