Go to Mobile Version
  • Pendidikan
    • Bisnis
      • Wisata
        • Kampus
          • Info Sawit
            • Info Daerah
              • Info Riau
                • Asahan Sumut
                  • Info Inhil
                    • Info Inhu
                      • Pekanbaru
                        • Info Siak
                          • Info Pelelawan
                            • Info Kampar
                              • Info Kuansing
                                • Info Bengkalis
                                  • Info Dumai
                                    • Info Meranti
                                      • Pariaman
                                      • Index Berita

                                        Pertemuan CMGF ke-17 2020 Secara Virtual Dihadiri Gubernur Riau

                                        Info Riau 18 November 2020 Author : Ridha M Haztil


                                        Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar didampingi Karo Administrasi Ekonomi Setdaprov Riau, Jhon Armedi Pinem.

                                        LANCANGKUNING.COM,PEKANBARU-Gubernur Riau (Gubri), Syamsuar menghadiri acara pertemuan tingkat Gubernur, Chief Ministers and Governors Forum (CMGF) ke-17 tahun 2020 secara virtual di Kediaman Gubri, Rabu (18/11/2020).


                                        Selain CMGF, sekaligus juga digelar pertemuan tingkat menteri Indonesia Malaysia Thailand Growth Triangle (IMT GT) yang dihadiri oleh pejabat tingkat menteri di tiga negara tersebut.


                                        Selain Gubri, turut hadir 10 gubernur yang ada di Pulau Sumatera, seperti Sumatera Barat (Sumbar), Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Selatan, Jambi, Bengkulu, Kepulauan Riau, Bangka Belitung dan Lampung.


                                        Pada agenda CMGF dan IMT GT ini, Pemerintah Provinsi Sumbar, Kepulauan Riau dan Aceh, mendapatkan kesempatan mewakili Indonesia untuk memaparkan berbagai potensi-potensi yang ada di daerah Pulau Sumatera, khususnya di wilayah provinsi bersangkutan.


                                        Ada banyak sektor kerjasama yang dibahas dalam IMT-GT, terutama pertanian dan agroindustri, pariwisata, produk dan layanan halal serta transportasi, teknologi, perdagangan, investasi, pendidikan, budaya dan lingkungan.


                                        Acara yang dipimpin oleh Gubernur Sumbar, Irwan Prayitno menyampaikan bahwa seharusnya kegiatan ini diselenggarakan secara tatap muka, namun karena adanya pandemi harus diselenggarakan secara virtual. "Meskipun virtual, mudah-mudahan tidak mengurangi makna dari kegiatan ini," ujarnya.


                                        Irwan berharap, melalui kegiatan ini dapat terus terjalin kerja sama yang baik antara Indonesia, Malaysia dan Thailand sehingga diharapkan mampu meningkatkan perekonomian daerah.


                                        "Selamat mengikuti kegiatan CMGF IMT GT, silahkan paparkan informasi terkait daerah masing-masing," ungkapnya.


                                        Dalam pertemuan tersebut, Gubri didampingi langsung oleh Karo Administrasi Ekonomi Setdaprov Riau, Jhon Armedi Pinem serta staf lainnya. (adv)


                                         


                                        Download Aplikasi LancangKuning di PlayStore


                                        Tag Pertemuan CMGF ke-17 2020 Secara Virtual Dihadiri Gubernur Riau
                                        Baca Juga
                                        • Pemprov Riau Terus Kembangkan Potensi Produk Unggulan Daerah
                                        • Pemprov Riau Komitmen Dalam Pembangunan dan Pemukiman Di Riau
                                        • Pemprov Riau Komitmen Dalam Peningkatan Pertumbuhan Pesantren Yang Akan Menumbuhkan Aklhak Mulia
                                        • Pemprov Riau Tingkatkan Mutu Olahraga
                                        • Peran PKK Dalam Peningkatan Kesejahteraan Rumah Tangga
                                        • Pemprov Riau Terus Berdayakan Peluang Sektor Perikanan dan Kelautan
                                        • Genjar Promosikan Pembangunan Pariwisata Karena Riau Miliki Banyak Objek Wisata Potensial

                                        Beri penilaian untuk artikel Pertemuan CMGF ke-17 2020 Secara Virtual Dihadiri Gubernur Riau



                                        Sangat Suka
                                        0%
                                        Suka
                                        0%
                                        Terinspirasi
                                        0%
                                        Tidak Peduli
                                        0%
                                        Marah
                                        0%
                                        Artikel Terkait
                                        DPRD Riau Gelar Rapat Paripurna Penyampaian Laporan Reses
                                        DPRD Riau Gelar Rapat Paripurna Penyampaian Laporan Reses
                                        Info Riau04 November 2022
                                        KPK Kumpulkan Seluruh Kepala Daerah di Riau, Ada Apa?
                                        KPK Kumpulkan Seluruh Kepala Daerah di Riau, Ada Apa?
                                        Info Riau02 March 2021
                                        Sekdaprov Riau Hadiri Rakor dan Komitmen Jejaring Layanan Kanker Secara Virtual
                                        Sekdaprov Riau Hadiri Rakor dan Komitmen Jejaring Layanan Kanker Secara Virtual
                                        Info Riau06 April 2022
                                        Ketua TP PKK Misnarni Syamsuar Hadiri Pembukaan Rakernas IX
                                        Ketua TP PKK Misnarni Syamsuar Hadiri Pembukaan Rakernas IX
                                        Info Riau08 March 2021
                                        Riau Terima 17.688 Sertifikat untuk Rakyat, Gubri: Manfaatkanlah Sebaik-baiknya
                                        Riau Terima 17.688 Sertifikat untuk Rakyat, Gubri: Manfaatkanlah Sebaik-baiknya
                                        Info Riau09 November 2020

                                        Tag Populer

                                        1. Teknologi Terkini
                                        2. Objek Wisata
                                        3. Politik Terkini
                                        4. Kesehatan
                                        5. Ramadhan
                                        6. Berita Peristiwa
                                        7. Masjid Terbaik
                                        8. Bisnis Terbaru
                                        9. Pendidikan
                                        10. Makanan Khas Indonesia

                                        Portal Berita yang menyajikan berita teraktual

                                        Join with us
                                        News
                                        • Pedidikan
                                        • Bisnis
                                        • Politik
                                        • Technologi
                                        • Olahraga
                                        • Wisata
                                        • Remaja
                                        • Budaya
                                        • Video
                                        Contact
                                        Jl. Subrantas No. 188 Panam. Pekanbaru, Riau.
                                        0761-6704399
                                        redaksi@lancangkuning.com
                                        LancangKuning Support
                                        Subscribe for newsletter

                                        Enter your email address:

                                        Delivered by FeedBurner

                                        © Copyright 2023 by Lancang Kuning Media
                                        Redaksi | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik | Kode Perilaku Wartawan | Standar Perlindungan Profesi Wartawan