Ketua DPRD Meranti Terima Audiensi Pemuda Muhammadiyah dan AMM Meranti

Daftar Isi

    Foto: Angkatan Muda Muhammadiyah bersama ketua DPRD Meranti saat berdiskusi santai

    Lancang Kuning, MERANTI - Ketua DPRD Kabupaten Kepulauan Meranti, Ardiasnyah, SH, M.Si menerima audiensi Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah Kabupaten Kepulauan Meranti di ruang kerjanya, Selasa (17/10/2020).

    Ketua DPRD Meranti menyambut baik dan hangat audiensi Pemuda Muhammadiyah Meranti yang diwakili Mukhsin, SE selaku Sekretaris didampingi Muslim selaku Bendahara dan beberapa Pengurus Pemuda Muhammadiyah dan AMM Meranti yang hadir.

    Dalam audiensi tersebut, Mukhsin selaku Sekretaris Pemuda Muhammadiyah Meranti menyampaikan salam dan permohonan maaf Ketua Pemuda Muhammadiyah Meranti yang pada saat ini menjabat sebagai Kepala BRI Teluk Belitung Amirlah Jeni, S.I.Kom belum dapat bersilaturahmi langsung dan melakukan audensi dikarenakan masih melaksanakan dinas diluar kota. 

    Mukhsin menjelaskan maksud audiensi untuk berdiskusi mengenai program yang ada di Pemuda Muhammadiyah Meranti dibawah kepemimpinan Amirlah Jeni, S.I.Kom,
    Mukhsin mengatakan Pemuda Muhammadiyah Meranti pada tanggal 21 November 2020 akan melaksanakan Pelantikan Pengurus Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah Kepulauan Meranti dengan tema  Meneguhkan Solidaritas, Menebar Kebaikan & Mencerahkan Semesta Menuju Meranti Berkemajuan. 

    Sekaligus akan melaksanakan diskusi panel Peran Pemuda Dalam Pengawasan Partisipatif Pilkada yang Bersih, Aman, No Hoax & No Sara" bersempena Milad Muhammadiyah ke-108 Tahun dan mengingat dalam beberapa minggu lagi akan dilaksanakan Pilkada 2020 di Meranti. 

    Semoga dengan kegiatan tersebut dapat memberikan pencerahan kepada pemuda dan masyarakat Meranti akan pentingnya peran pemuda dalam mengawal dan menyukseskan Pilkada di Meranti.

    Selain itu, Muslim selaku Bendahara Pemuda Muhammadiyah Meranti juga melaporkan agenda-agenda kegiatan sosial yang sudah terlaksana sebelum pelantikan diantara Sosialisasi New Normal dan Pembagian Handsanitezer maupun ribuan masker ke pedagang pasar Sandang Pangan Selatpanjang mengingat kepedulian Pemuda Muhammadiyah beserta Angkatan Muda Muhammadiyah (AMM) lainya membantu Pemerintah dalam memutus mata rantai COVID 19 di Meranti. 

    Selain itu juga disampaikan oleh Muslim bersempena Sumpah Pemuda tahun 2020 kemaren Pemuda Muhammadiyah beserta AMM lainnya melakukan kegiatan peduli daerah terisolir di Dusun Bandar Raya Desa Sokop dengan melaksanakan Upacara Bendera Sumpah Pemuda bersama warga dan siswa Dusun Bandar Raya sekaligus sosialiasi covid 19 dan pembagian pakaian layak pakai beserta masker dan alat tulis dan buku untuk siswa dalam rangka mendukung Visi- Misi Meranti.

    Ketua DPRD Meranti, Ardiansyah menyambut baik kunjungan dan silaturahmi Pemuda Muhammadiyah Meranti dengan harapan program-program Pemuda Muhammadiyah Meranti kedepannya dapat membantu dan bekerjasama dengan   Pemerintah Daerah dalam memajukan Kabupaten Kepulauan Meranti.

    Selain itu, ia pun sangat mendukung program sosial Pemuda Muhammadiyah beserta AMM lainnya, sehingga Pemuda Muhammadiyah dan AMM dapat mewujudkan kepedulian sosial pemuda maupun masyarakat akan pentingnya berbagi dan saling tolong menolong dalam memajukan daerah-daerah terisolir yang ada di Kabupaten Kepulauan Meranti sesuai dengan Hastag Pemuda Muhammadiyah Meranti Berkemajuan tutur Ardiansyah.

    "Pemuda harus proaktif dan maju dalam melihat peluang yang ada dan bagaimana Visi dan Misi Bupati Kepulauan Meranti bisa terealisasikan dengan baik," kata Ardiansyah. (LK/Das)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Ketua DPRD Meranti Terima Audiensi Pemuda Muhammadiyah dan AMM Meranti
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar