Neymar Menyerah saat PSG Libas Tim Turki di Liga Champions

Daftar Isi


    Foto: Bintang Paris Saint Germain, Neymar, cedera. (The Sun)


    Lancang Kuning – neymar">Neymar mengibarkan bendera putih hanya dalam tempo 25 menit saat Paris Saint-Germain berhadapan dengan Istanbul Basaksehir di matchday 2 Liga Champions, Rabu 28 Oktober 2020 atau Kamis dini hari WIB. Dalam duel itu, Neymar merasa ada yang tak beres dengan kakinya.

    Bermain di Basaksehir Fatih Terim Stadium, Neymar tak bisa melanjutkan laga karena merasa mengalami cedera di menit 25. Dia melambaikan tangannya dan meminta pelatih Thomas Tuchel untuk menggantinya.

    Baca Juga: Geger, Bayi Mungil Ditemukan di Belakang Pos Polisi

    Ketika bola ke luar lapangan, Neymar langung menuju menghampiri tim medis. Dia diperiksa kondisinya dan dinyatakan tak bisa melanjutkan laga. Tuchel kemudian menggantikan Neymar dengan Pablo Sarabia.

    Baca Juga: Tempat Wisata di Riau


    Belum diketahui secara pasti seberapa parah cedera Neymar. Yang pasti, Neymar punya masalah di paha kirinya.

    "Kami harus menunggu hasil pemeriksaannya lebih lanjut. Tak serius sepertinya, tapi dia kesakitan," ujar Tuchel dikutip RMC Sports.

    Baca Juga: Covid-19, Prancis dan Jerman Kembali Lockdown


    Cedera yang dialami Neymar, kemungkinan muncul dari akumulasi beban pertandingan yang begitu besar. Hingga akhirnya, cedera itu muncul.

    "Saya berharap cederanya tak parah karena itu otot adduktor," terang Tuchel. (LK)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Neymar Menyerah saat PSG Libas Tim Turki di Liga Champions
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar