Bom Perang Dunia II di Polandia Meledak Saat Dijinakkan

Daftar Isi

     

    Lancang KuningBom terbesar era Perang Dunia II di Polandia meledak di bawah air saat tengah dijinakkan. Bom itu meledak dalam operasi penjinakan di saluran dekat Laut Baltik pada Selasa (13/10).

    Pejabat Polandia memastikan tidak ada yang terluka akibat ledakan itu. Sebelumnya sekitar 750 penduduk yang berada dekat lokasi telah dievakuasi.

    Seperti dikutip dari AFP, bom seberat 5 ton itu ditemukan tahun lalu tertanam di kedalaman 12 meter saat pengerjaan pengerukan di dekat kota pelabuhan Swinoujscie di barat laut Polandia.

     

    Angkatan Laut Polandia mengatakan memang mengesampingkan opsi peledakan tradisional karena dikhawatirkan akan menghancurkan jembatan yang berjarak 500 meter dari lokasi.

    Akhirnya dipilih teknik yang dikenal sebagai deflagrasi untuk membakar bahan peledak tanpa memicu ledakan, menggunakan perangkat kendali jarak jauh demi menembus cangkang guna memicu pembakaran.

    "Tapi pada akhirnya proses deflagrasi berubah menjadi ledakan," kata Juru Bicara Armada Pertahanan Pantai ke-8 Angkatan Laut Polandia Grzegorz Lewandowski.

    "Tidak ada risiko bagi individu yang terlibat langsung," katanya.

     

    Seorang Juru Bicara Balai Kota Swinoujscie mengatakan kepada AFP bahwa dia belum mendengar laporan ada yang terluka dalam operasi maupun kerusakan yang terjadi pada infrastruktur kota.

    Tahun lalu dua tentara Polandia tewas dan empat lainnya luka-luka akibat terkena ledakan bom era Perang Dunia II.Bom yang dijuluki Tallboy dan juga dikenal sebagai bom gempa itu dijatuhkan oleSh Royal Air Force dalam serangan terhadap kapal perang Nazi pada tahun 1945.

     


    Sumber : https://www.cnnindonesia.com/internasional/20201014092616-134-558174/bom-perang-dunia-ii-di-polandia-meledak-saat-dijinakkan

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Bom Perang Dunia II di Polandia Meledak Saat Dijinakkan
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar