Daftar Isi
LancangKuning - Saat ini teknologi terus saja berkembang dengan menawarkan begitu banyak sekali kemudahan. Seiring perkembangan teknologi tersebut, juga muncul ragam perlengkapan elektronik untuk rumah tangga dimana mampu membantu pekerjaan rumah hingga memberikan kenyamanan untuk penghuni rumah tersebut. Semakin terus berkembang dan majunya zaman, ternyata diirngi juga dengan meningkatnya perekonomian masyarakat dalam memenuhi kebutuhan serta mewujudkan kenyamanan. Salah satu yang juga berubah adalah menggunakan AC sebagai pendingin ruangan.
Bisa dikatakan bahwa dewasa ini keberadaan Air Conditioner atau disingkat AC ini adalah sesuatu yang lazim kita jumpai. Tidak hanya di perkantoran, mall dan bangunan besar saja, melainkan di rumah-rumahpun sudah sering kita lihat. Hal tersebut dikarenakan cuaca panas yang cukup ekstrem membuat penghuni rumah merasa kurang nyaman karena panas sehingga memilih AC untuk mendapatkan kesejukan
Ketika kita memiliki AC tentu ia membutuhkan perawatan dan dibersihkan secara rutin, agar ia bisa tetap awet dan terjaga. Tentu saja jika kondisinya dalam keadaan prima dan terjaga akan membuat penghuninya merasa nyaman. Penggunaan AC ini tidak semata hanya untuk menyejukan ruangan saja, melainkan ia juga bisa mengurangi tingkat kelembaban. Selain itu keberadaan pendingin ruangan yang cukup banyak diminati ini saat ini juga bagus untuk melancarkan sirkulasi udara. Cara ia menjaga sirkulasi udara yaitu melakukang penyaringan partikel pada udara seperti debu, tungau dan bau yang tidak sedap.
Baca Juga : Tempat Wisata di Pekanbaru
Selain hal tersebut melakukan service secara berkala juga bertujuan agar kondisinya tetap dalam keadaan optimal dan menghasilkan dingin yang maksimal. Tujuan adanya AC ini tidak lain adalah agar aktivitas dalam ruangan bisa berjalan secara baik dan lancar. Sehingga untuk itu perlu perawatan secara berkalan, apalagi penggunaanya hampir setiap hari.
Tidak hanya itu saja menjadi alasan kenapa pentingnya melakukan service terhadap pendingin ruangan ini. Ketika Anda melakukan penservice-an secara berkala dan rutin tentu saja akan banyaks sekali manfaat di dapatkan. Berikut beberapa manfaat yang mungkin belum diketahui terkait manfaat menservice AC secara berkala :
-
Udara dalam ruangan akan lebih bersih
Kita tahu bahwa semua orang membutuhkan udara yang bersih, dimana udara bersih ini adalah modal untuk hidup yang sehat. Tentu saja sebaliknya, jika udara tercemar akan sangat berbahaya untuk kesehatan. Ketika menggunakan AC, ruangan bisa lebih bersih dan segar disebabkan adanya saringan atau dilter yang menyaringan partikel seperti debu, kotoran dan bau. Apabila ia tidak terpelihara dan tidak diperhatikan tentu saja kotoran tersebut menumpuk pada pipa evaporator dan pendingin udarapun tidak mampu secara efektif menyaring debu dan partikel lainnya. Untuk itu memelihara secara rutin mampu membuat ruangan menjadi lebih bersih.
Baca Juga : Akreditasi Jurusan Kampus Universitas Bandar Lampung
-
AC tetap dingin
Ketika AC terus memfilter setiap kotoran dan bila dibiarkan tentu saja ia akan menumpuk sehingga filter tersebut tidak berfungsi secara baik lagi. Ketika filter ini rusak dan tidak berfungsi baik maka kotoran tersebut akan menempel pada pipa evaporator sehingga inilah faktor utama yang menyebabkan tidak dinginya lagi pendingin ruangan tersebut.
-
Mencegah kebocoran
Banyaknya kotoran yang menempel pada pipa evaporator itu sering bisa berubah menjadi lumur dan juga jatuh menutupi saluran pembuangannya. Ketika saluran pembuangan ini tertutup maka inilaj faktor menyebabkan AC mudah bocor. Beda halnya jika dipelihara secara berkala, tentu saja ia akan dalam kondisi bersih sehingga tetap terjaga secara maksimal.
-
Menghemat biaya
Apabila pendingin udara ini dibiarkan tanpa di rawat, tentu saja ia dibiarkan untuk terus bekerja keras tanpa memperhatikan kondisinya. Ketika kondisinya sudah mencapai puncak, maka kerusakan yang terjadi tentu akan sulit untuk diperbaiki sehingga solusi yang ada adalah membeli yang baru. Tentu saja ilustrasi ini cukup membutuhkan banyak biaya ketimbang jika hanya melakukan service secara berkala. Dengan rutin menjaganya maka anda bisa menghemat biaya.
Baca Juga : Tempat Wisata di Riau
-
Lebih tahan lama
Ketika ia dirawat dan dijaga tentu saja dari segi usia AC tersebut bisa lebih tahan lama. Dimana ketika anda tidak memperhatikannya, maka akan terjadi kerusakan dan masa pakainya akan berkurang. Seharusnya jika dirawat besa bertahan bertahun-tahun namun kurangnya perhatian membuat anda harus mengantinya lebih cepat dibandingkan seharusnya.
Nah, itulah beberapa manfaat yang akan Anda rasakan ketika melakukan perawatan secara berkala terhadapa pendingin ruangan tersebut. Seperti sudah dijelaskan, akan banyak sekali manfaatnya yang akan membantu kamu. Namun, menjadi persoalan adalah jika dilakukan sendiri tentu saja kita tidak akan mampu. Sebab tidak semua kita paham akan komponen-komponen padanya, terlebih lagi kita tidak memiliki alat yang memadai untuk service tersebut.
Mempertimbangkan banyak hal, maka solusi terbaik adalah menggunakan Jasa Service AC di Pekanbaru. Saat ini banyak sekali usaha yang ada pada bidang ini, karena banyaknya tersebutlah membuat kita harus selektif dalam memilih. Sebab banyak juga jasa yang sama namun mereka tidak bertanggung jawab, dan hanya mencari keuntungan semata. Jadi tidak ada salahnya untuk Anda selektif dalam memilih, agar tidak kecewa terhadap hasil mereka berikan.
Bagi Anda yang tengah bingung mencari Jasa Service AC di Pekanbaru, saat ini hadir untuk anda menjadi solusi terbaik dan rekomended yaitu Starfi Teknik. Dimana mereka terdiri dari tim profesional serta berpengalaman sehingga akan memberikan pelayanan terbaik untuk Anda. Melalui tangan yang handal serta profesional maka hasil kerja yang diharapkan tentu juga lebih maksimal. Starfi teknik siap menjadi solusi terbaik untuk menjaga kenyamanan dan kelancaran aktivitas kamu dengan memberikan Service AC terbaik.(ut)
Komentar