Daftar Isi
Foto: Letda Puspita Ladiba
Lancang Kuning– Nama Puspita Ladiba mulai dikenal masyarakat karena berhasil menjadi wanita penerbang pertama yang berasal dari satuan Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI AD). Selain itu ada hal lain yang membuat Puspita menjadi idola bagi generasi muda.
Sebab wanita yang menetap di Medan ini ternyata lahir dari keluarga yang kurang mampu. Sang ayah hanya seorang penjual jagung bakar.
Tapi itu tidak membuat Puspita kecil hati, justru ia membuktikan bahwa anak seorang penjual jagung bakar mampu menaikan martabat keluarganya.
Sejak lulus dari Akademi Militer tahun 2017, kini Puspita sudah berpangkat Letnan Dua. DilansirVIVA Militer melalui akun Instagram@puspitaladiba Sabtu 11 Juli 2020, wanita yang akrab disapa Pupita ini kerap membagikan aktivitasnya.
Puspita terlihat sering mengunggah kegiatannya ketika berada di dalam helikopter dengan seragam lengkap maupun saat tidak mengenakan seragam.
Berikut 4 potret manis Puspita Ladiba, wanita penerbang TNI AD pertama:
Wanita cantik kelahiran Kalimantan ini terlihat begitu menawan ketika mengenakan hijab berwarna pink cerah. Aura kecantikan Puspita semakin terpancar ya, pantas saja ia banyak menjadi idola khususnya kaum adam.
Wanita yang tergabung dalam Korps Wanita Angkatan Darat (Kowad) itu memang terlihat sering mengunggah potret kebersamaannya bersama dengan keluarga. Kali ini Puspita mengunggah potretnya bersama sang ibu. Nampaknya Puspita mendapat kecantikan itu dari sang ibu yang terlihat awet muda ya.
Selain mengunggah potretnya bersama dengan keluarga dan aktifitasnya sebagai prajurit aktif TNI AD, Puspita juga kerap membagikan momennya saat jalan-jalan atau lebih sering disebut travelling.
Meski terlihat sedikit tomboy, Puspita tetap menjadi idola baik bagi perempuan maupun laki-laki. Jadi tidak heran jika pengikutnya di Instagram mencapai lebih dari 40 ribu pengikut lho. (LK)
Komentar