Alfedri Terima Sembako dari Sukarelawan Tionghoa Siak

Daftar Isi

    Foto: Bupati Siak H Alfedri saat menerima sembako dari sukarelawan Tionghoa.

    Lancang Kuning, SIAK -- Bupati Siak H Alfedri menerima sembako dari sukarelawan Tionghoa, sembako tersebut sebanyak 1000 paket berupa beras 5 kg dan 1 kotak mie instan. Sembako tersebut didistribusikan ke warga Kecamatan Tualang.

    Penyerahan secara simbolis diserahkan bupati Siak Alfedri didamping Camat Tualang Zalik Effendi, Upika Tualang dan sukarelawan Tionghoa di kantor Camat Tualang, Sabtu (16/5).

    Baca Juga: Diduga Stres, PDP Covid-19 Tewas Lompat dari Lantai 4 RS

    Bupati Siak mengucapkan terima kasih atas kepedulian sukarelawan Tionghoa di Kecamatan Tualang bantuan yang diberikan kepada warga yang terpapar Covid.

    " Kami atas nama Pemkab Siak mengucapkan terima kasih kepada sukarelawan Tionghoa yang membagikan sembako untuk masyarakat Kecamatan Tualang yang terpapar Covid-19," katanya.

    Baca Juga: Ini Tiga Tersangka Perbudakan ABK di Kapal Berbendera China

    Dirinya juga mengimbau agar masyarakat mematuhi social dan physical distancing guna memutuskan mata rantai penyebaran virus corona. Apalagi Siak menerapkan pembatasan sosial berskala besar ( PSBB) se Kabupaten Siak mulai tanggal 15 - 28 Mei.

    Ketua sukarelawan Covid 19 Sunardi menyampaikan sebanyak 1000 paket sembako yang dibagikan kepada warga Kecamatan Tualang yang terdampak corona.

    Baca Juga: Dua Pasien Positif Covid-19 Inhil Dinyatakan Sembuh

    " Bantuan ini merupakan sumbangan sukarelawan warga Tionghoa yang ada di Perawang sebagai wujud kepdulian kepada masyarakat yang terdampak corona. (Gs)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Alfedri Terima Sembako dari Sukarelawan Tionghoa Siak
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar