Bentrok Suporter Arema Vs Persebaya di Blitar, 7 Motor dan 1 Mobil Dibakar

Daftar Isi

    LancangKuning.com -  Bentrokan antarsuporter pecah menjelang laga semifinal Piala Gubernur Jatim 2020 antara Persebaya vs Arema FC di Stadion Gelora Supriadi Kota Blitar, Senin (18/2/2020).

    Biarpun sudah dihalau, kedua suporter tetap memutar mencari jalan jalan kecil, dan saat kedua suporter bertemu, terjadi bentrokan.

    Akibat bentrokan, sejumlah kendaraan rusak. Dari pengamatan, ada 7 motor dan satu mobil mengalami kerusakan karena dibakar.

    Kapolres Blitar, AKBP Leonard M Sinambela mengatakan, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 15.00 WIB.

    “Kami sungguh menyayangkan bentrokan tersebut, karena kami sudah berusaha menghalau dan memfasilitasi kedua suporter tersebut. Namun kedua pihak ambil jalan memutar, akhirnya bertemu dan bentrokan pun terjadi,” kata Kapolres Leonard M Sinambela.

    Saat ini petugas sedang menginventarisasi apa yang saja yang rusak di lokasi. “Kami belum bisa menginformasikan berapa jumlah kendaraan yang rusak maupun korban luka,” kata Kapolres Blitar Kota Leonard M Sinambela.

    Leonard berharap berharap situasi kembali aman, dan tetap berjalan kondusif. Sehingga tidak menimbulkan korban. Pihaknya memastikan akan terus berupaya mengamankan wilayahnya.

    Untuk diketahui penunjukan stadion Supriadi untuk laga semi final Piala Gubernur Jatim 2020 itu sesuai keputusan Polda Jatim dengan pertimbangan keamanan dan kondusivitas wilayah. Bahkan Polresta Blitar sudah menerjunkan ratusan personelnya.

     

    Sumber : faktualnews.co

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Bentrok Suporter Arema Vs Persebaya di Blitar, 7 Motor dan 1 Mobil Dibakar
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar