Mahasiswa Unri Usung Tema JAS MERAH dalam Olimpiade Sejarah IX se-Riau

Daftar Isi

    Foto: Istimewa

    LancangKuning.com, PEKANBARU -- Himpunan Mahasiswa Pendidikan Sejarah Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Riau (FKIP Unri) kembali menggelar Olimpiade Sejarah ke IX (OASE).

    Kegiatan seperti pada tahun sebelumnya kegiatan ini akan dilaksanakan dihalaman FKIP Unri dari tanggal 30 Maret 5 April 2020. Olimpiade ini sendiri diperuntukkan siswa tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP)/Sederajat dan Sekolah Menengah Pertama se-Riau.

    Baca Juga: Pemko Pekanbaru Siapkan DED Penanggulangan Banjir

    "Adapun tema yang diusung untuk tahun ini adalah JAS MERAH, Jadikan Sejarah dan Pendidikan Sebagai Implementasi Nilai Bhineka Tunggal Ika Melalui Pemuda Sebagai Generasi Penerus Bangsa," kata Bupati Himaprodi Sejarah Nurda Kholil, Jumat (17/1/2020).

    Tema JAS Merah dalam OASE IX  menggambarkan dan menjelaskan tentang pentingnya pembelajaran sejarah dan mengingat sejarah.

    Baca Juga: Makanan Khas Pekanbaru

    "Dengan adanya OASE IX pemuda bisa mengaplikasikan nilai-nilai sejarah dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Sehingga menumbuh kembangkan rasa cinta tanah air untuk mewujudkan persatuan dan kesatuan bangsa," tutupnya.

    Adapun perlombaan yang akan dilaksanakan adalah Tes Tertulis, Cerdas Cermat, Rangking 1, Teka Teki Silang Sejarah, Karikatur, Foto Objek, Essai Kesejarahan, dan Mading 3D.

    Baca Juga: Tempat Wisata di Riau

    Selain beberpa perlombaan khusus siswa SMP dan SMA, nantinya akan ada seminar nasional yang bisa diikuti oleh masyarakat umum pada pembukaan OASE IX. (San)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Mahasiswa Unri Usung Tema JAS MERAH dalam Olimpiade Sejarah IX se-Riau
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar

    Berita Terkait