Daftar Isi
Foto: Pengurus Partai Gelora kabupaten Kepulauan Meranti
LancangKuning.com, MERANTI -- Pengurus DPD Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Kabupaten Kepulauan Meranti kukuhkan Kepengurusan DPC Partai Gelora Kecamatan Se-meranti di Ballroom Hotel Diva, Sabtu (21/12/2019).
Pada pengukuhan yang sekaligus sebagai ajang konsolidasi internal partai ini, seluruh elemen pengurus Partai Gelora di Kepulauan Meranti seragam menggunakan atribut dan warna kebanggaan Partai Gelora, biru turkis.
Baca Juga: 6 Referensi Liburan Akhir Tahun 2019 di Indonesia
Pengukuhan terhadap masing-masing pengurus di tingkat Kecamatan dilaksanakan oleh Pengurus Partai Gelora Meranti termasuk Ketuanya, Firmansyah Putra S.Pt Sekretaris Iman Firdaus M.Kom, dan Bendaharanya Fathoni S.IP. dan Di Hadiri Pengurus Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Diwakili Oleh Sekretaris Iskandar S.si , Serta Pendiri Partai Gelora Riau Hasyim Aliwa.
Ketua DPC Partai Gelora Meranti Encik Firman sapaan Akrab secara resmi Mengatakan " Kami sudah memiliki susunan pengurus DPD dan Sekretariat untuk Kegiatan Partai Gelora di Kabupaten Kepulauan Meranti.
pembentukan DPC (Dewan Pimpinan Cabang ) Partai Gelora di Meranti sudah selesai Di 9 kecamatan bahkan Sudah Sampai kepelosok-pelosok Desa Di Meranti ” lanjutnya.
Baca Juga: Hindari Website Palsu untuk Liburan, Perhatikan 4 Hal Berikut
Lebih dari itu, kata Firman DPD Partai Gelora Meranti " sejak dini Kami sudah melakukan konsolidasi, baik menghadapi verifikasi kesiapan dan persiapan sebagai parpol maupun peserta Pemilu 2024,” demikian ucapnya.
Foto: Firmansyah Putra Berorasi didepan pengurus Partai Gelora DPD Kabupaten Meranti
Optimistisme dari Ketua DPD Partai Gelora Meranti yang Juga Eks anggota DPRD Bengkalis ini cukup beralasan, karena selain kesiapan dan persiapan perangkat lunak seperti sumber daya manusia (SDM) serta perangkat keras berupa Sekretariat, juga mendapat dukungan dari berbagai elemen masyarakat di Meranti.
Sebagai contoh pada kepengurusan Partai Gelora Di Meranti, baik tingkat Kecamatan maupun Desa banyak Tokoh Baru, wajah baru dan dari kalangan generasi muda yang sangat cukup energik.
Baca Juga: Tempat Wisata di Riau
DPD Gelora Meranti Siap Berpartisipasi Pada PILKADA 2020 Mendatang karena Sekum DPW Gelora Riau Iskandar S.si Asli Anak meranti Bacalon Wakil Bupati Berpasangan dengan Falzan Surahman pada Pilkada Mendatang, Walaupun Gelora Belum ada keterwakilan Di legislatif Namun Mesin Partai Baru ini Siap untuk pemenangan Pasangan SELFI dengan Motto Arah Baru meranti, Ucap Firman
Selanjutnya Sekretaris DPD Partai Gelora meranti Iman Firdaus mengatakan “Untuk membawa Meranti menuju Arah Baru kemajuan kita membutuhkan generasi yang energik dengan tetap berdasarkan pada karakter kepartaian,” tegasnya.
Baca Juga: Makanan Khas Pekanbaru
Partai Gelora Memakai Azas Pancasila Dan Juga Azas Islam yang memiliki Karekter (nilai-nilai kebenaran sesuai tuntunan agama), nasionalis, demokrasi dan kesejahteraan). sesuai azas dan karakter tersebut membuat Partai Gelora terbuka bagi semua elemen bangsa/masyarakat yang mau bersama-sama membangun negeri ini agar ke depan lebih baik lagi.
Sementara itu Muhammad Phatoni Bendahara Partai Gelora mengaku, " sebelum saya bergabung dengan Partai Gelora saya Adalah Caleg 2019 Dari Partai Lain, Alasan ikut Gelora, antara lain ingin suasana baru, serta tertarik dengan tujuan dan karakter kepartaian,” Tutup laki-laki asal Selat Panjang ini. (LK)
Komentar