Daftar Isi
LancangKuning.com - Merawat dan menjaga tubuh agar tetap sehat serta awet muda tentunya membutuhkan usaha yang besar dan biaya yang tidak sedikit pula. Oleh karena itu banyak orang orang yang rela melakukan apa saja untuk mendapatkan tubuh yang sehat dan terlihat tetap muda atau awet muda.
Hal ini dilakukan agar terhindar dari istilah penuaan dini yang melekat pada seseorang yang masih muda tapi sudah memiliki ciri ciri penuaan. Segala cara mereka lakukan seperti menggunakan peralatan kosmetik, juga dengan rutin melakukan perawatan mahal serta salon dan sejenisnya.
Baca Juga : Tempat Wisata di Pekanbaru
Namun menjaga dan merawat tubuh sejatinya tidak harus dengan melakukan pengeluaran untuk salon dan kosmetik serta menghamburkan uang hanya untuk mencapai tujuan awet muda, sebenarnya menjaga dan merawat tubuh agar terhindar dari penuaan dini dapat dilakukan dengan hal hal yang simple atau sederhana dan tidak harus mengeluarkan biaya yang besar serta mahal.
Hal hal sederhana yang bisa dilakukan seperti mampu mengatasi stress, kemudian membawa tingkat happy pada diri meningkat dengan memperbanyak tertawa (tentunya pada situasi yang tepat), tindakan tindakan sederhana seperti ini sebenarnya sangat mampu untuk mencegah penuaan dini yang dapat dilakukan setiap harinya tanpa harus mengeluarkan biaya dan tenaga, karena sudah sering kita lakukan dengan spontan.
Hal terpenting lainnya guna mencegah penuaan dini yang mudah untuk dilakukan seperti berikut :
- Tantang Tubuh
Menurut Lipman, mendorong tubuh untuk melalui sejumlah rintangan fisik seperti puasa serta olahraga intensitas tinggi dapat memberikan sejumlah manfaat.
Selain meningkatkan stamina terutama ketahanan jantung, olahraga intensitas tinggi dapat membuat tubuh terbiasa dengan sedikit tekanan dan merangsang tubuh untuk memperbaiki sel dengan cepat sehingga memperpanjang umur.
Baca Juga : Akreditasi Jurusan Kampus Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Mataram
"Ini akan sedikit memberi tantangan pada tubuh, disebut oleh beberapa orang sebagai gen umur panjang," tuturnya.
Namun, bukan berarti Anda harus memaksakan diri sehingga membuat tubuh terlalu stres. Menurut Lipman, latihan intensitas tinggi dapat Anda lakukan selama 15 menit sekali seminggu saat tubuh benar-benar sedang bugar. Kombinasikan dengan puasa intermittent sebagai cara untuk mendetoksifikasi tubuh dari racun.
- Nikmati Olahraga
Untuk menjaga tubuh agar tetap awet muda, seseorang juga harus mementingkan kualitas olahraga, bukan hanya kuantitas atau waktu olahraga.
Menurut Lipman, kunci dari penuaan yang sehat terletak pada cara bagaimana cara berolahraga yang aman dan benar.
"Seiring bertambahnya usia, maka akan semakin sulit untuk pulih ketika Anda cedera. Jadi, penting untuk mengubah cara berolahraga sesuai dengan kemampuan tubuh Anda," tuturnya.
- Lebih menikmati hidup
Semakin bertambahnya usia, umumnya orang akan lebih menjaga kesehatan dengan cara membatasi makanan tertentu dan melakukan diet ketat. Meski bertujuan baik, namun hal justru dapat meningkatkan stres karena Anda tak bisa menikmati makanan favorit.
Baca Juga : Tempat Wisata di Riau
Menurut Lipman pencegahan memang hal yang baik untuk dilakukan, namun jika dipikirkan secara berlebihan hal ini akan membuat Anda terlalu stres. Ia menyarankan, sebaiknya tak perlu terlalu mengekang diri dan bersenang-senanglah sedikit dengan kehidupan.
"Nikmati makanan yang Anda mau, jangan dihindari, cukup batasi," kata Lipman. "Makan lebih sedikit dan tertawa lebih banyak."(Umi)
Komentar