Jadwal Siaran Langsung Semifinal BWF World Tour Finals

Daftar Isi


    Foto: Kevin/Marcus bakal kembali menghadapi Endo/Watanabe di babak semifinal BWF World Tour Finals.(dok. PBSI)

    LancangKuning.com, Jakarta -- Tiga wakil Indonesia akan berlaga di babak semifinal BWF World Tour Finals. Berikut jadwal siaran langsung turnamen tersebut.

    Tiga wakil Indonesia di babak semifinal adalah Anthony Ginting, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan. Laga semifinal akan disiarkan langsung oleh stasiun televisi TVRI mulai pukul 10.00 WIB.

    Baca Juga: Begini Cara Mengajukan Sanggahan CPNS 2019

    Ginting akan bermain di sesi pagi menghadapi pebulutangkis China, Chen Long. Laga ini merupakan laga ulangan babak penyisihan. Di babak penyisihan, Ginting menang dua gim langsung, 21-12, 21-11.

    Dari rekor pertemuan, Ginting juga unggul 7-4 atas Chen Long. Namun Ginting tetap tak bisa meremehkan Chen Long yang jauh lebih unggul dari segi jam terbang.

    Baca Juga: Jelang Natal, Tito Minta Kepala Daerah Rangkul Tokoh Agama

    Duel Ginting lawan Chen Long ada di nomor urut kelima pada sesi pagi.

    Sementara itu dua ganda putra Indonesia akan bermain di sesi sore hari BWF World Tour Finals. Kevin/Marcus dan Ahsan/Hendra juga kembali menghadapi lawan-lawan di babak penyisihan.

    Baca Juga: Tempat Wisata di Riau

    Kevin/Marcus bakal melawan Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe sedangkan  Kevin/Marcus dan Ahsan/Hendra sama-sama menelan kekalahan dari lawannya di babak penyisihan, dilansir CNN Indonesia.

    Bila Kevin/Marcus dan Ahsan/Hendra sukses balas dendam, mereka bakal mewujudkan All Indonesian Final dan memastikan Indonesia memiliki satu gelar di tangan.

    Baca Juga: Makanan Khas Pekanbaru

    Laga Kevin/Marcus lawan Endo/Watanabe ada di nomor urut ketiga dalam sesi sore yang dimulai pukul 17.00 WIB. Sementara itu Ahsan/Hendra lawan Lee/Wang jadi penutup sesi kedua.

    Jadwal Siaran Langsung

    BWF World Tour Finals 2019/ 10.00 WIB/ TVRI (ptr)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Jadwal Siaran Langsung Semifinal BWF World Tour Finals
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar