Totalitas Gfriend dan Kearifan Lokal Ala Buddy Indonesia

Daftar Isi

    LancangKuning.com - GFriend kembali menunjukkan totalitas mereka saat bertemu dengan penggemar atau fans mereka. Hal ini ditunjukkan oleh Gfriend pada hari Minggu kemarin saat menyambangi Jakarta, kehadiran Gfriend kali ini ke indonesia sebagai Main Guest atau Tamu Utama dalam event Konser 11 . 11.

    Dengan paduan busana berwarna hitam kombinasi putih, Gfriend tampak menaiki panggung serta mengawali show nya pada malam itu dengan membawakan sebuah lagu dengan judul ‘fever’. Secara otomatis terdengar gemuruh suara penggemar buddy menggema dilokasi konser diiringi fanchant dari mereka.

    Teriakan mereka tentunya bukan asal asalan, karena yang mereka teriakkan adalah nama nama personil Gfriend seperti ‘Jung Ye-rin, Jung Eun-bi, Kim So-jung, Hwang Eun-bi, Kim Ye-won, Choi Yu-na dan Yeoja Chingu. Nama-nama inilah yang di teriakkan oleh para Buddy.

    Baca juga : Tempat Wisata di Pekanbaru

    Namun hal kreatif tetap di tunjukkan oleh para buddy dengan mengubah fanchant yang biasa digunakan dalam bahasa korea mereka ubah menjadi menggunakan bahasa Indonesia, sehingga yang bukan fans Gfriend tetap bisa mengerti dengan Yel-yel mereka sehingga secara otomatis mengikuti karena mengerti dan terbawa suasana.

     

    “enggak mau pulang, maunya Yeoldaeya,” teriak buddy (Sebutan untuk fans Gfriend). seperti itulah salah satu yel-yel yang diteriakan oleh para Buddy menggunakan Bahasa Indonesia saat lagu fever dan lainnya yang dinyanyikan oleh Gfriend.

    Mendengar fanchant tersebut, sang leader So won terlihat tersenyum lebar sambil melanjutkan koreografi di atas panggung. Usai menampilkan Fever, GFriend lanjut menyanyikan salah satu lagu hits mereka 'Navillera'.

    Setelah membawakan Navillera, GFriend pun turun panggung. Konser 11.11 memang tak hanya dibintangi GFriend. Beberapa musisi lokal seperti NOAH, Bunga Citra Lestari, serta Via Vallen turut meramaikan konser tahunan tersebut.

    Namun tak sampai 30 menit, GFriend kembali ke atas panggung. So-won, Eunha, Yuju, Yerin, SinB dan Eumji terlihat dengan balutan pakaian berbeda. Kala itu, mereka mengenakan pakaian warna pastel. GFriend langsung membawakan lagu yang turut membesarkan nama mereka, Me Gustas Tu.

    Baca juga : Tempat Wisata di Riau

    Lagu tersebut merupakan bagian mini album kedua GFriend, Flower Bud, yang dirilis pada 2015. Me Gustas Tu bertahan di Top 10 single Korea Selatan dua minggu berturut-turut setelah dirilis.

     

    Dalam kurun waktu kurang dari satu tahun, lagu yang bernada ringan dan menyenangkan tersebut juga telah di-streaming lebih dari 100 juta kali.

    Penampilan GFriend saat membawakan lagu tersebut juga menyenangkan. Jika saat membawakan dua lagu di awal lebih banyak berada di tengah panggung, GFriend memilih mendekati penggemar saat membawakan Me Gustas Tu.

    Mereka mulai memencar ke tiap sisi panggung. Tak hanya itu, beberapa member seperti SinB, So-won, dan Yuju bahkan mengambil beberapa telepon genggam penggemar dan ber-swafoto dengan telepon tersebut.

    Hal itu sontak membuat penggemar yang duduk di VIP dan yang tak mendapat kesempatan tersebut berteriak. Namun, member GFriend mengatasi hal tersebut dengan mendekati mereka dan berlaku lucu (aegyo) layaknya obat sakit hati.

    Kearifan Lokal ala Buddy Indonesia

    Kehadiran GFriend malam itu merupakan kali ketiga pada 2019. Namun, hal itu tak membuat perasaan Buddy berkurang kepada sang idola.


    Baca juga : Tak Sampai 3 Jam, Polisi Ringkus Jambret


    Satu hal yang benar-benar terasa saat menyaksikan GFriend adalah antusiasme Buddy. Fanchant yang nyaring terdengar memenuhi ruangan di setiap lagu yang dibawakan GFriend. Tak hanya perempuan, suara berat laki-laki turut terdengar di tiap sorakan fanchant.

     

    Hal itu juga dirasakan para member GFriend dan membuat mereka selalu senang tampil di Indonesia. GFriend memuji energi Buddy Indonesia karena memiliki energi yang sangat besar.


    "Tiap Kali kami datang ke Indonesia, kami selalu ingat sama penggemar karena energinya besar sekali," kata So-won.

    Usai memuji Buddy Indonesia, GFriend kembali menampilkan lagu hits mereka 'Time for the Moon Night'. Lagu itu menandakan akhir penampilan GFriend dalam balutan warna pastel.

    Buddy kembali dihibur dengan musisi-musisi lokal sekitar 15 menit. Setelah itu, GFriend kembali ke atas panggung dengan pakaian oranye.

    Mereka langsung membawakan 'Rough' yang merupakan lagu paling banyak diunduh hingga lebih dari 1,9 juta di Korea Selatan pada 2016. Meski makin malam, sorakan Buddy tak menurun.

     

    Makin malam pun makin jadi. Bagaimana tidak? GFriend menjadikan 'Vacation' sebagai lagu penutup mereka dalam konser 11.11. Vacation merupakan lagu yang berkesan bagi GFriend dan Buddy Indonesia. Kearifan lokal kembali dimasukkan ke fanchant.

    "Eeeeeeaaa," sorak para Buddy ketika mendengar chorus Vacation.

    Musik serta koreografi bagian chorus Vacation memang terasa sesuai dengan bumbu lokal. Itu bukan kali pertama. Hal unik tersebut telah dilakukan Buddy dalam konser 2019 GFriend Asia Tour Agustus lalu.

    Meski sudah pernah mendengar fanchant lokal tersebut, member GFriend terlihat tetap tergelitik ketika mendengarnya lagi kali ini. Yuju, Yerin, dan So-won terlihat tersenyum paling lebar ketika mendengar sorakan penggemar (Zainal).

     

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Totalitas Gfriend dan Kearifan Lokal Ala Buddy Indonesia
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar