Pengen Wisata Romantis ?? Ke Pantai Pink Aja !

Daftar Isi

    Pantai Pink di Indonesia ada 2, yaitu di Pulau Lombok dan Pulau Komodo. Disebut Pantai Pink karena warna pasir di pantai-pantai ini yang bewarna Pink. Warna pink pada pasirnya terbentuk karena butir-butir asli warna putih pasir bercampur dengan serpihan karang merah muda, Bias sinar matahari dan terpaan air laut menambah semakin jelas terlihat warna pink pantai-pantai tersebut.

    Sekarang mari kita simak profil pantai-pantai romantis ini satu persatu.

    1.       Pantai Pink Di Pulau Lombok

    Nama asli Pantai Pink Pulau Lombok adalah Pantai Tangsi. Pantai ini terletak di desa Sekaroh, kecamatan Jerowaru, kabupaten Lombok Timur. Pantai ini lebih dikenal sebagai Pantai Pink dari Pulau Lombok dan merupakan destinasi wisatawan yang menarik dan patut untuk dikunjungi karena keunikannya.

    Pantai ini begitu tenang dan hanya memiliki ombak yang kecil sehingga membuat wisatawan lebih nyaman ketika bermain disana dengan membawa anak-anak. Keindahan Pantai Pink Pulau Lombok ini pun terlihat sempurna dengan hamparan bukit di sekelilingnya. Ditambah di sisi kiri pantai ini ada bukit dengan padang rumput yang luas dan dari bukit sehingga makin menambah keelokannya. Selain itu, ada juga tanjung yang eksotis di sisi kanan dengan gazebo yang memang disediakan di atasnya bagi para wisatawan.

    Pantai ini terletak jauh dari kota, karena itu keindahannya sangat terjaga. Di pantai ini, wisatawan dapat melakukan berbagai aktifitas seperti snorkeling dan menyelam. Dijamin kamu akan takjub dengan terumbu-terumbu karangnya yang sangat indah.

    2.       Pantai Pink Di Pulau Komodo

    Warna pink dari pantai ini merupakan campuran dari warna pantai pasir putih yang bercampur dengan serpihan karang, cangkang kerang, serta kalsium karbonat dari invertebrata laut yang berukuran sangat kecil, dan juga Foraminifera, Amuba Mikroskopis yang memiliki cangkang tubuh berwarna merah.

    Di Pantai Pink yang satu ini terdapat begitu banyak biota lautnya meliputi 1000 spesies ikan, 260 spesies terumbu karang, dan 70 spesies spong, jadi sangat cocok untuk snorkeling atau menyelam bagi para pecinta olah raga laut. Selain itu, Arus di pantai ini terkenal cukup kuat, Hal itu dikarenakan adanya pertemuan air laut tropis dari utara dan air laut dari selatan.

    Letak pantai ini sedikit terpencil karena berada di balik bukit, jadi merupakan destinasi romantis yang cocok untuk bersantai dan menghilangkan stress.

     

    Bagaimana ? Cantik bukan? Jadi, untuk tujuan wisata romantis gak perlu bingung lagi deh. Cukup pilih salah satu dari kedua Pantai Pink yang ada di Indonesia ini. Keduanya mempunyai pesonanya sendiri.

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Pengen Wisata Romantis ?? Ke Pantai Pink Aja !
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    100%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar