BEM FTK berbagi sirup dengan CS Se-FTK

Daftar Isi

    Pekanbaru, Lancangkuning.com- Sebagai bentuk apresiasi terhadap Cleaning Service(CS) se-Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) Universitas Islam Negeri (UIN) Sultan Syarif Kasim (Suska) Riau. Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) FTK adakan kegiatan berbagi sirup dengan 13 CS FTK UIN Suska Riau. Kegiatan ini sudah berlangsung selama 2 hari yang lalu dan hari ini merupakan hari terakhir pembagian sirup di FTK UIN Suska Riau.

    Kegiatan ini bermula dari ide yang di gagas oleh pengurus inti, "Berbagi sirup ini awal ide nya dari pengurus inti BEM FTK,"katanya. Hal ini disampaikan oleh Ketua BEM FTK UIN Suska Riau Arrasyiddin Akmal Domo kepada kru lancangkuning.com, Rabu(8/6).

    Radyid mengatakan bahwa kegiatan ini dilaksanakan sebagai ucapan terima kasih dari seluruh elemen FTK UIN Suska Riau yang diwakili oleh BEM FTK, "kami menyadari
    Peran CS dalam menjaga kebersihan di FTK begitu penting dalam memberi kenyamanan mahasiswa saat proses pembelajaran,"ungkapnya.

    Selain itu ia berharap dengan adanya kegiatan ini dapat menjalin hubungan dengan seluruh elemen yang berada di FTK. "Ini merupakan momen kami mewakili seluruh mahasiswa FTK untuk mohon maaf jika selama ini rekan-rekan mahasiswa sering mengotori ruangan belajar,"ungkapnya.

    "Kita jadikan Bulan Ramadhan ini sebagai bulan silaturahim dan bulan berbagi dengan sesama, karena berbagi dalam kebaikan itu indah,"tutupnya.(Dya)







     

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel BEM FTK berbagi sirup dengan CS Se-FTK
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar