Pengamat Anggap Puan Maharani Berpeluang Dicalonkan PDIP

Daftar Isi

    Foto: Ketua DPR Puan Maharani dan Anies Baswedan tengah swa foto saat nonton Formula E. (Instagram Puan Maharani)

     

    Lancang Kuning – Pengamat politik pada Centre for Strategic and International Studies (CSIS) Arya Fernandes menilai Ketua DPR RI Puan Maharani membutuhkan waktu untuk mendongkrak elektabilitasnya mengingat Puan sempat melakukan safari politik dengan bertemu para ketua partai politik lain. 

    Arya menyoroti sejumlah tokoh yang akan diusung menjadi calon presiden yang pada dasarnya masing-masing belum pasti dicalonkan oleh partai politik tertentu. Karena alasan itu, langkah Puan dengan tetap bersosialisasi merupakan keputusan yang tepat.

    "Dengan situasi di mana calon-calon ini belum pasti--kan belum pasti semua nih, maksudnya belum ada partai yang deklarasi mencalonkan siapa--karena itu, calon-calon lain masih terbuka kesempatan untuk melakukan sosialisasi dan pendekatan ke partai lain maupun pendekatan ke publik," kata Arya usai acara LKI Golkar, di Jakarta Selatan, Jumat, 15 Juli 2022.

    Puan sebagai kader PDIP, meski elektabilitasnya belum tinggi, bukan berarti tidak berpeluang untuk dicalonkan oleh partai itu.

    "PDIP ini susah ditebak, ya, bisa saja ke depannya mereka tidak lagi mempertimbangkan elektabilitas," katanya.

    Arya menegaskan bahwa dia belum dapat memprediksi apakah Puan akan dapat meningkatkan elektabilitasnya secara optimal.

    "Karena memang tidak mudah meningkatkan elektabilitas," ujarnya.

    Elite PDIP bertemu bertemu Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) untuk membahas penjajakan politik menyongsong Pilpres 2024.

    PDIP disebut akan diwakili Ketua DPP PDIP Puan Maharani. Safari politik Puan merupakan mandat Megawati Soekarnoputri, yang menugaskan untuk menjalin silaturahim dengan partai politik.

    "Kemungkinan seperti itu terbuka (Puan bertemu AHY)," kata politikus senior PDIP, Hendrawan Supratikno, kepada wartawan, Kamis, 14 Juli 2022. 



    Artikel ini sudah tayang di VIVA.co.id pada hari Jumat, 15 Juli 2022 - 22:11 WIB
    Judul Artikel : Pengamat Anggap Puan Maharani Berpeluang Dicalonkan PDIP
    Link Artikel : https://www.viva.co.id/berita/politik/1498154-pengamat-anggap-puan-maharani-berpeluang-dicalonkan-pdip?page=all
    Oleh : Mohammad Arief Hidayat,Rahmat Fatahillah Ilham

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Pengamat Anggap Puan Maharani Berpeluang Dicalonkan PDIP
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar