Cara Efektif Agar Belajar Kamu Bisa Berkualitas

Daftar Isi

    LancangKuning.com - Belajar bagi siswa merupakan kewajiban yang melekat yang berhubungan dengan pelajaran. Pelajar yang baik harus belajar dengan baik  untuk menghasilkan peningkatan sikap, pengetahuan, dan keterampilan. Belajar yang berkualitas merupakan belajar yang efektif dan efisien. Jangan belajar hanya membuang-buang energi kamu.

    Berikut cara yang bisa kamu lakukan agar belajar kamu menjadi belajar yang efektif dan efisien.

    1. Berdoa sebelum dan sesudah belajar

    Doa akan menguatkan jiwa dan akan memberikan keberkahan pada usaha kamu, oleh karena itu jangan lupa untuk berdoa sebelum dan sesudah belajar sehingga usaha yang kamu lakukan tidak sia-sia.

    1. Tentukan tujuan belajar

    Tentukan tujuan belajar belajar untuk apa kamu belajar, atau apa yang akan dicapai kamu capai, atau apa yang mau kamu kuasai? Menentukan tujuan belajar akan membuat belajarmu menjadi fokus dan tidak main-main.

    1. Tentukan target hidup yang ingin dicapai

    Contoh target yang ingin dicapai seperti nilai yang bagus, nilai lapor yang baik, ataupun lulus dengan prestasi yang bagus. Menentukan target akan memberikan motivasi untuk bersemangat dalam belajar. Kamu juga bisa menuliskan target hidup sebagai cita-cita kemudian tempelkan di tempat yang bisa kamu lihat sehari-hari.

    1. Buat jadwal belajar dan taati jadwal itu

    Aturlah jam berapa saja kamu akan belajar dan berapa lama kamu akan belajar. Dengan adanya jadwal akan menjadi pedoman untuk kamu tetap belajar setiap hari, kemudian tentukan sangsi diri apabila kamu melanggar seperti mengganti di jam yang lain. Belajar singkat namun rutin lebih baik bagi kamu dari belajar semalaman membahas semua pelajaran.

    1. Istirahat

    Jangan lupa untuk beristirahat apabila kamu sedang belajar seperti setelah belajar selama satu jam beristirahatlah kamu selama lima menit sampai sepuluh menit dengan bersantai, maupun berjalan-jalan sebentar.

    1. Tuliskan dan tandai

    Tuliskan hal penting yang kamu pelajari dari buku sumber ke dalam catatan kamu, lalu buat ringkasan atau kata kunci. Tandai yang penting pada buku sumber  dengan tanda-tanda yang kamu suka bisa menggunakan stabilo warna warni, pensil warna selain itu juga bisa menggunakan potongan kertas berwarna.

    1. Kondisikan dan nikmati

    Kondisikan ruang belajar menjadi nyaman, atur meja, rak buku, kursi, dan lampu dengan posisi yang pas dan memberikan kenyamanan padan kamu saat belajar. Kamu juga bisa memberikan hiasan-hiasan yang membuat kamu menjadi nyaman.

    1. Jauhkan semua gangguan

    Jauhkan gangguan seperti handphone, tv dari tempat kamu belajar. Karena akan mengganggu konsentrasi kamu saat belajar. Sehingga kamu sulit untuk memahami apa yang kamu pelajari.

    1. Kenali tipe belajarmu

    Kamu harus tau tipe belajar kamu seperti belajar dengan simbol, gambar, dan visual. Hal visiual akan membuat kamu tertarik untuk belajar. Apabila kamu suka belajar dengan mendengarkan suara kamu bisa belajar sambil bersuara, atau kamu bisa mendengarkanmusik yang kamu sukai atau suara lain yang kamu sukai.

    1. Baca, baca, dan baca

    Jangan malas untuk membaca dan membaca, karena membaca bisa membuat kamu menjadi lebih pintar. Selain itu membaca akan menjadi gerbang yang harus kamu lewati untuk menguasai suatu pengetahuan atau wawasan. Apalagi sekarang sumber belajar kebanyakan menggunakan teks, oleh karena itu jangan malas untuk membaca, jika adan waktu luang manfaatkan untuk membaca agar wawasan semakin luas dan ilmu pengetahuan kamu menjadi bertambah.

    Itulah beberapa cara agar membuat belajar kamu menjadi berkualitas. Semoga bermanfaat jangan lupa untuk diterapkan agar membuat belajar kamu menjadi berkualitas.(Tifa)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Cara Efektif Agar Belajar Kamu Bisa Berkualitas
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar