Wahhh, Malaysia Bakal Punya Mobil Terbang

Daftar Isi

    Foto: Ilustrasi. (Foto: Twitter/@RollsRoyce)


    LancangKuning.Com, JAKARTA -- Mobil terbang diprediksi akan menjadi teknologi mutakhir dari suatu kendaraan di masa depan. Pengembangan alat transportasi yang tidak menyentuh aspal saat mengangkut penghuni kabin itu terus dilakukan.

    Sejumlah perusahaan di Amerika dan Eropa terus melakukan pengembangan sampai kendaraan itu terbukti laik digunakan. Terbaru, salah satu negara yang ikut mengembangkan mobil terbang adalah Malaysia, sementara Indonesia masih berkutat dengan regulasi yang pas tentang mobil ramah lingkungan.

    Menurut Menteri Pengembangan Usaha Malaysia, Redzuan Md Yusof, suatu purwarupa mobil terbang asal Malaysia akan unjuk gigi tahun ini, mengutip nst.com.my, Kamis (28/2).

    Redzuan mengatakan bahwa kemunculan mobil terbang konsep milik Malaysa tahun ini adalah target yang realistis karena Malaysia sudah punya teknologinya.

    Baca Juga: Mantan Pengacara Sebut Menyesal Sembunyikan Aib Trump

    Dijelaskan Redzuan jika diproduksi nanti akan menggunakan komponen lokal Malaysia, namun masih membutuhkan rujukan dari pihak asing untuk bertukar informasi tentang keselamatan penghuni kabin mobil terbang.

    "Orang Malaysia punya keterampilan di bidang itu (UAV). Kita mau memaksimalkannya, sebab kita ingin jadi negara produsen," kata Redzuan.

    Proyek mobil terbang Malaysia terpisah dari proyek mobil nasional Malaysia yang kembali menjadi proyek ambisius menjadi Perdana Menteri Mahathir Mohamad.

    "Malaysia memiliki keterampilan yang unggul dalam semua bidang ini. Kita perlu memanfaatkannya, karena intinya adalah kita ingin menjadi negara penghasil," tutup Redzuan. (LKC)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Wahhh, Malaysia Bakal Punya Mobil Terbang
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar