DPRD Pekanbaru Pertanyakan Kesanggupan PT ARB Bangun Pasar Induk Pekanbaru

Daftar Isi

    Kondisi bangunan Pasar Induk yang berada di Jalan SoekarnoHatta mangkrak tidak ada kelanjutan.

    LANCANGKUNING.COM,PEKANBARU-Anggota Komisi IV DPRD Kota Pekanbaru, Roni Pasla mempertanyakan kesanggupan PT Agung Rafa Bonai (ARB) dalam melanjutkan pembangunan Pasar Induk Pekanbaru yang berada di Jalan Soekarno-Hatta.

    Sejauh ini, bangunan fisik dari Pasar Induk ini tidak memperlihatkan tanda-tanda kemajuan. Bangunannya, masih serupa tahun-tahun yang lalu.

    "Kita melihat ada ketidak-sanggupan PT ARB melanjutkan pembangunan Pasar Induk. Sejauh ini tidak ada kemajuan fisik dari bangunan yang ada di sana," ujar Roni Pasla.

    Meskippun, pembangunan Pasar Induk belum selesai, namun yang perlu diketahui adalah PT ARB sudah berinvestasi karena perjanjian kerjasamanya dalam bentuk Build Operate Transfer (BOT).

    "Pemerintah harus bisa memutuskan apakah PT ARB bisa melanjutkan atau tidak. Kalau kita lihat di lapangan mereka (PT ARB) gak sanggup, pemerintah harus bisa memutuskan bagaimana kerjasama dengan PT ARB," katanya.

    Namun sebelum memutuskan kontrak, Pemko Pekanbaru harus bisa mencari solusinya apakah Pemko akan memberikan ganti rugi atau diserahkan kepada perusahaan yang akan melanjutkannya.(rie/ckc)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel DPRD Pekanbaru Pertanyakan Kesanggupan PT ARB Bangun Pasar Induk Pekanbaru
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar