Ada 313 Formasi dalam Seleksi CPNS Pemko Pekanbaru

Daftar Isi

    LANCANGKUNING.COM,PEKANBARU-Pada seleksi penerimaan Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) Pemerintah Kota Pekanbaru tahun 2021 ini dibuka untuk 313 formasi. Jumlah ini termasuk formasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

    "Untuk formasi keseluruhan ada 313 formasi dalam seleksi ini," jelas Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Pekanbaru, Baharuddin, Selasa (29/6/2021).

    Formasi CPNS yang diajukan tahun ini kebanyakan bagi tenaga teknis. Ia merinci ada sejumlah formasi yang sudah diajukan.

    Ada formasi bagi teknik sipil, arsitektur hingga geologi. Formasi lainnya yakni administrasi publik, ekonomi, psikolog, peternakan dan peternakan dan informatika.

    "Jadi formasi paling banyak pada CPNS kali ini untuk tenaga teknis," terangnya.

    Usman mengatakan bahwa tenaga teknis mendominasi formasi CPNS kali ini. Mereka sudah mengajukan seluruh formasi.

    Panitia segera mengumumkan pendaftaran seleksi CPNS Pemerintah Kota Pekanbaru. Ia menyebut bahwa pihaknya bakal menggelar rapat kordinasi lebih dulu.

    "Jadi kami belum pastikan jadwal pendaftaran di SSCN nanti," jelasnya.

    Dirinya mengatakan, pihaknya sudah menerima petunjuk teknis perihal CPNS. Mereka pun segera berkordinasi untuk persiapan pelaksanaan CPNS.(rie)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Ada 313 Formasi dalam Seleksi CPNS Pemko Pekanbaru
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar

    Berita Terkait