Polemik Ketua DPRD Inhu, Samsudin: Saya Siap Menerima Intruksi Partai

Daftar Isi

    Foto: Ketua DPRD Inhu, Samsudin.

     

    Lancang Kuning, INHU - Samsudin yang menjabat sebagai Ketua DPRD Inhu menegaskan bahwa siap menerima yang terbaik dari DPD Partai Golkar terkait pengunduran dirinya. Bahkan, menurutnya jika pengunduran dirinya itu dikabulkan partai artinya doa saya dikabulkan.

    Hal itu disampaikan Ketua DPRD Kabupaten Inhu Samsudin ketika diwawancarai sebelum mengikuti rapat virtual di Kantor Bupati Inhu, Senin (17/5/2021). "Saya siap menunggu instruksi terbaik dari DPD Partai Golkar Kabupaten Inhu terkait pengunduran diri sebagai Ketua DPRD," ujar Samsudin.

    Surat pengunduran diri sebagai Ketua DPRD Kabupaten Inhu sudah dilakukan Samsudin sejak tahun lalu. Namun sejak surat pengunduran diri itu disampaikan, DPD Partai Golkar Kabupaten Inhu belum mengabulkan permohonan tersebut.

    Untuk itu katanya, Samsudin berharap segera dipanggil DPD Partai Golkar Kabupaten Inhu saat ini. "Saya yakin dengan pengurus DPD Partai Golkar akan memberikan yang terbaik atas berbagai pertimbangan,"ucapnya.

    Samsudin juga menyatakan siap dipanggil pengurus DPD Partai Golkar Kabupaten Inhu, terkait pengunduran dirinya sebagai Ketua DPRD. Karena dirinya menilai, pemanggilan oleh pengurus DPD Partai Golkar tentunya untuk kebaikan dan menyesuaikan dengan kebutuhan partai kedepan.

    Untuk itu tambah Samsudin, dirinya menunggu pemanggilan dari DPD Partai Golkar Kabupaten Inhu. "Mana yang terbaik di situasi saat ini, saya siap menerima keputusan DPD Partai Golkar Kabupaten Inhu," terangnya. (Dan/LK)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Polemik Ketua DPRD Inhu, Samsudin: Saya Siap Menerima Intruksi Partai
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar