Penggabungan 3 Bank Syariah, Ma'ruf Amin Ungkap Harapan Besarnya

Daftar Isi

    Foto: Wapres KH. Ma'ruf Amin (Foto/Twitter/KH.Maruf Amin). (U-Report)

    Lancang Kuning, JAKARTA – Wakil Presiden Ma'ruf Amin menyampaikan harapan penggabungan kekuatan bank syariah. Seperti diketahui, pemerintah memutuskan untuk menggabungkan tiga bank syariah Himbara (Himpunan Bank Milik Negara).

    "Dalam rangka memperkuat kelembagaan keuangan syariah di dalam negeri dan dalam rangka meningkatkan partisipasi Indonesia dalam perekonomian syariah global, maka pemerintah saat ini telah memulai proses penggabungan tiga bank syariah yang dimiliki oleh Himbara yaitu Bank Syariah Mandiri, BRI Syariah, dan BNI Syariah dan telah ditandatangani Conditional Merger Agreement (CMA)," kata Ma'ruf dalam keterangan lewat rilis secara virtual, Selasa 27 Oktober 2020.

    Wapres menerangkan, penggabungan tiga bank syariah tersebut diharapkan keuangan syariah Indonesia mampu bersaing di tingkat global. Karena masing-masing bank telah memiliki network atau jaringan serta kekuatan perbankan tersendiri yang telah dibangun sejak lama. 

    "Dengan telah ditandatanganinya CMA maka bank syariah baru ini diharapkan dapat beroperasi penuh pada Februari 2021. Dengan bergabungnya ketiga bank syariah tersebut, maka bank syariah yang baru diharapkan akan mampu bersaing secara kompetitif di tingkat global," ujar Wapres Ma'ruf, dilansir LKC dari Viva.co.id

    Wapres meyakini bahwa apabila seluruhnya dijalankan dengan baik, maka dalam jangka panjang ekonomi dan keuangan syariah dapat berkontribusi dalam pemulihan ekonomi nasional. Khususnya pascapandemi COVID-19.

    "Saya memiliki keyakinan bahwa berbagai kebijakan dan langkah yang diambil oleh pemerintah dan para pelaku usaha di bidang keuangan syariah, baik yang bersifat komersial maupun keuangan sosial memiliki potensi besar untuk memberikan kontribusi dan berperan dalam rangka pemulihan ekonomi nasional," kata Ma'ruf Amin.

    Ma'ruf berpesan agar pihak-pihak terkait untuk terus menggaungkan dan mengimplementasikan konsep ekonomi dan keuangan syariah sehingga dapat berjalan optimal. 

    "Saya harapkan agar kita semua senantiasa menggelorakan dan mempromosikan ekonomi dan keuangan syariah di Indonesia agar terus berkembang dan mencapai potensinya," ucap Wapres lagi soal penggabungan bank syariah tersebut.

    Sebelumnya, PT Bank BRISyariah Tbk, PT Bank Syariah Mandiri, dan PT Bank BNI Syariah (BNIS) sepakat untuk bergabung. Dikutip dari keterbukaan informasinya, PT Bank BRISyariah Tbk dipastikan akan menjadi surviving entity atau entitas yang menerima penggabungan setelah ketiganya sepakat melakukan proses mergerisasi bank syariah tersebut. (LK)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Penggabungan 3 Bank Syariah, Ma'ruf Amin Ungkap Harapan Besarnya
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar