2 Alasan Dembele Batal ke MU

Daftar Isi

    Lancang Kuning - Ousmane Dembele batal bergabung dengan Manchester United lantaran Barcelona butuh uang tunai dan Dembele tidak mau memperpanjang kontrak di Blaugrana.

    Barcelona menawarkan Dembele ke MU dengan opsi pembelian. Mereka butuh tambahan uang tunai untuk membeli Memphis Depay yang dibanderol dengan nilai 23 juta poundsterling alias Rp436 miliar.

    MU menolak opsi tersebut lantaran mereka hanya ingin meminjam Dembele. 'Setan Merah' mengajukan opsi pembayaran gaji penuh Dembele musim ini dengan beberapa persyaratan peminjaman.

    Blaugrana setuju dengan tawaran MU namun mereka ingin Dembele lebih dulu memperpanjang kontrak. Saat ini Dembele diikat kontrak hingga akhir 2022.

    Dembele menolak hal tersebut. Barcelona akhirnya tak jadi meminjamkan Dembele ke MU lantaran mereka tak mau dalam posisi lemah bila Dembele bermain bagus dan hanya tinggal menyisakan kontrak satu musim di Barcelona pada tahun depan.

    Kegagalan Dembele menyeberang ke MU ini kemudian disusul kegagalan Barcelona mendapatkan Memphis Depay dari Olympique Lyon. Ronald Koeman pun harus berjuang dengan pemain-pemain di lini depan yang mereka punya saat ini.

    Barcelona sendiri mengambil langkah mengejutkan ketika mereka merekrut Dembele dari Borussia Dortmund di 2017. Barcelona rela mengeluarkan 105 juta euro untuk mendapatkan Dembele.

    Padahal saat itu Dembele baru bersinar selama satu musim di Dortmund.

    Ketika berkostum Barcelona, Dembele lalu lebih banyak berkutat dengan cedera, bahkan sejak musim pertama. Setelah tampil lumayan di 2018/2019 saat ia mencetak 14 gol dari 42 laga, Dembele kembali diserang cedera panjang dan hanya tampil di sembilan laga pada musim lalu.

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel 2 Alasan Dembele Batal ke MU
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar