Go to Mobile Version
  • Pendidikan
    • Bisnis
      • Wisata
        • Kampus
          • Info Sawit
            • Info Daerah
              • Info Riau
                • Asahan Sumut
                  • Info Inhil
                    • Info Inhu
                      • Pekanbaru
                        • Info Siak
                          • Info Pelelawan
                            • Info Kampar
                              • Info Kuansing
                                • Info Bengkalis
                                  • Info Dumai
                                    • Info Meranti
                                      • Pariaman
                                      • Index Berita

                                        Pilkada Surabaya, PDIP Dinilai Partai Siap Bertarung

                                        Pilkada 15 August 2020 Author : Ruzimah


                                         

                                        Foto: Pelantikan pengurus Anak Ranting PDIP di Surabaya. (Viva)

                                        Lancang Kuning, SURABAYA – Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) hingga kini belum mengumumkan pasangan calon untuk pemilihan kepala daerah (Pilkada) Surabaya. 

                                        Sementara paslon lain untuk pilkada di daerah Jatim sudah diumumkan. Kendati begitu, pengamat politik dari Universitas Trunojoyo Madura, Surokim Abdussalam menilai bahwa PDIP adalah partai paling siap bertarung di wilayah Jatim itu.

                                        Pendapat Surokim didukung sejumlah hal. Di Kota Pahlawan, PDIP memang sejak lama merajai. Pada Pemilihan Legislatif 2019, partai besutan Megawati Soekarnoputri itu meraih posisi terbanyak yaitu 15 kursi. PDIP juga berhasil mengantarkan kadernya menjadi Wali Kota Surabaya termasuk Tri Rismaharini alias Risma selama dua periode. 

                                        "PDIP jelas sangat siap. Kalaupun PDIP berjuang sendiri melawan koalisi besar (Machfud Arifin), itu tidak jadi masalah. Tidak ada istilah koalisi gajah lawan semut di Pilwali Surabaya. Ini gajah lawan gajah," kata Surokim di Jatim pada Sabtu, 15 Agustus 2020. 

                                        Menurut dia, wajar PDIP belum mengumumkan jagoannya di Pilwalkot Surabaya. "Memang ini plus-minus kalau sampai saat ini PDIP belum beri rekomendasi. Plusnya, PDIP bisa menyembunyikan peta kekuatannya, yang membuat lawannya menjadi buta terhadap kekuatan dan strategi PDIP. Kan sudah terbukti, hingga sekarang pak Machfud Arifin belum menentukan siapa wakilnya, itu salah satunya karena menunggu calon PDIP," ujar Surokim.

                                        Minusnya pada masa pandemi COVID-19 ini model kampanye berbeda dibanding sebelumnya yang memungkinkan pengumpulan massa. ”Ini masa pandemi. Butuh waktu lama untuk sosialisasi karena harus benar-benar patuh protokol kesehatan,” kata dia.

                                        Menurutnya, sejumlah faktor bagaimana kekuatan dan kesiapan PDIP di Pilkada Surabaya yang tidak bisa dipandang remeh. Pertama, faktor sejarah dalam pemilu langsung, di mana PDIP selalu menang di Surabaya. ”Ini bisa mempengaruhi warga untuk memilih lagi,” ujarnya. 

                                        Kedua, karakteristik warga Kota Surabaya yang identik dengan kota perjuangan bisa digarap PDIP dengan baik. "Lihat saja, PDIP selalu mengusung jargon gotong-royong. Meski pemilih di Surabaya sangat heterogen, tetapi gotong royong itu bisa masuk ke masyarakat langsung," papar Surokim. 

                                        Rata-rata selama ini berdasarkan statistik kajian pemilu, pemilih partai yang patuh pada rekomendasi partai dalam pilkada hanya sekitar 30-50 persen. "Tapi PDIP berbeda. Loyalitas orang yang memilih PDIP untuk mengikuti rekomendasi PDIP di Pilkada bisa tembus 60 persen," kata dia, dilansir dari Viva.co.id

                                        Di Pilkada Surabaya, PDIP dipastikan akan "dikeroyok" tujuh partai yaitu NasDem, PKB, Gerindra, Golkar, PAN, PPP, dan PKS. Koalisi ini sudah bersepakat untuk mengusung mantan Kapolda Jatim Irjen Pol (Purn) Machfud Arifin. Kini, Machfud tengah menggodok sejumlah nama yang akan mendampinginya sebagai bakal calon wakil wali kota Surabaya. (LK)


                                        Download Aplikasi LancangKuning di PlayStore


                                        Silahkan bergabung di Grup FB LANCANG KUNING untuk mendapatkan informasi terupdate.

                                        ****

                                        Dapatkan info berita terbaru via group Whatsapp (read only) Lancang Kuning (Klik Disini)

                                        *

                                        Subscribe YOUTUBE LANCANG KUNING untuk mendapatkan informasi terbaru dalam video.


                                        Tag Pilkada Surabaya PDIP Dinilai Partai Siap Bertarung
                                        Baca Juga
                                        • Pilkada Serentak, Mahkamah Konstitusi dan Harapan Rakyat
                                        • Juni 2016 Tahapan Awal Pesta Demokrasi Pekanbaru Digelar
                                        • Rakorda PKS INHU, Siap Wujudkan INHU Sejahtera Bersama YOPI
                                        • Masrul Kasmy Siap Berkontribusi Mewujudkan Kota Metropolitan Madani
                                        • 26 Nama Bertarung Sengit di PDIP Menuju Pilkada Pekanbaru
                                        • Gerindra Gelar Jaringan Eksternal Untuk Pilkada Pekanbaru
                                        • Kampanyekan Penjaringan Bebas Mahar di Media Sosial Nasdem Kota Pekanbaru

                                        Beri penilaian untuk artikel Pilkada Surabaya, PDIP Dinilai Partai Siap Bertarung



                                        Sangat Suka
                                        0%
                                        Suka
                                        0%
                                        Terinspirasi
                                        0%
                                        Tidak Peduli
                                        0%
                                        Marah
                                        0%
                                        Artikel Terkait
                                        Nama-nama Calon PDIP di Pilkada Surabaya Dinilai Tiada yang Luar Biasa
                                        Nama-nama Calon PDIP di Pilkada Surabaya Dinilai Tiada yang Luar Biasa
                                        Pilkada19 August 2020
                                        26 Nama Bertarung Sengit di PDIP Menuju Pilkada Pekanbaru
                                        26 Nama Bertarung Sengit di PDIP Menuju Pilkada Pekanbaru
                                        Pilkada11 March 2016
                                        Masuk Nominasi Gantikan Risma, Whisnu Ikhlas Jika Tidak Diusung PDIP
                                        Masuk Nominasi Gantikan Risma, Whisnu Ikhlas Jika Tidak Diusung PDIP
                                        Pilkada30 August 2020
                                        Goyang PKS, PDIP-Gerindra Target 60 Persen Suara di Pilkada Depok
                                        Goyang PKS, PDIP-Gerindra Target 60 Persen Suara di Pilkada Depok
                                        Pilkada19 July 2020
                                        Cara Gibran Membangun Konsolidasi untuk Menang di Pilkada Solo 
                                        Cara Gibran Membangun Konsolidasi untuk Menang di Pilkada Solo 
                                        Pilkada19 July 2020

                                        Tag Populer

                                        1. Teknologi Terkini
                                        2. Objek Wisata
                                        3. Politik Terkini
                                        4. Kesehatan
                                        5. Ramadhan
                                        6. Berita Peristiwa
                                        7. Masjid Terbaik
                                        8. Bisnis Terbaru
                                        9. Pendidikan
                                        10. Makanan Khas Indonesia

                                        Portal Berita yang menyajikan berita teraktual

                                        Join with us
                                        News
                                        • Pedidikan
                                        • Bisnis
                                        • Politik
                                        • Technologi
                                        • Olahraga
                                        • Wisata
                                        • Remaja
                                        • Budaya
                                        • Video
                                        Contact
                                        Jl. Subrantas No. 188 Panam. Pekanbaru, Riau.
                                        0761-6704399
                                        redaksi@lancangkuning.com
                                        LancangKuning Support
                                        Subscribe for newsletter

                                        Enter your email address:

                                        Delivered by FeedBurner

                                        © Copyright 2022 by Lancang Kuning Media
                                        Redaksi | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik | Kode Perilaku Wartawan | Standar Perlindungan Profesi Wartawan