Kepala Lurah Labuh Baru Timur Apresiasi Rumah Yatim Atas Bantuan Beasiswa Dhuafa

Daftar Isi

    Foto: Rumah Yatim saat berikan bantuan beasiswa dhuafa

    Lancang Kuning -- Kepala lurah Labuh Baru Timur mengapresiasi program beasiswa dhuafa yang disalurkan oleh Rumah Yatim Cabang Riau, Rabu (17/6) kemarin. Pasalnya, ini merupakan bantuan kesekian kalinya yang disalurkan oleh Rumah Yatim di desa tersebut.

    Baca Juga: Yatim Piatu Sejak Kecil, Aisyah dan Azizah Bercita-cita Menjadi Polwan

    "Kami sebagai lurah dan masyadakat sangat berterima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada Rumah Yatim," tutur Zulkifli kepada Rumah Yatim.

    Foto: Rumah Yatim saat berikan bantuan beasiswa dhuafa

    Bahkan dirinya berharap bantuan seperti ini dapat berkelanjutan, terlebih kepada para anak yatim dan dhuafa yang tersebar di Labuh Baru Timur.

    Tak lupa, ia mewakili masyarakat Labuh Baru Timur mengucapkan ribuan terima kasih kepada para donatur yang telah memberi sumbangan kepada Rumah Yatim.

    Baca Juga: Kasus Covid-19 di Inhil Bertambah, Bayi 9 Bulan Meninggal Dunia

    "Kami mengucapkan terima kasih. Semoga apa yang telah diberikan kepada kami bisa mendapatkan pahala dan balasan yang setinggi-tingginya dari Allah," imbuhnya.

    Baca Juga: Stress, Suami dan Anak Meninggal karena Covid-19, Dokter Telanjang di Jalan

    Sementara itu, Kepala Cabang Rumah Yatim Riau, Ramdan mengatakan, kali ini sebanyak 86 anak yatim dan dhuafa telah menerima bantuan beasiswa dhuafa. Menurutnya seluruh penerima manfaat berasal dari keluarga yang kurang mampu. (LK)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Kepala Lurah Labuh Baru Timur Apresiasi Rumah Yatim Atas Bantuan Beasiswa Dhuafa
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar