Go to Mobile Version
  • Pendidikan
    • Bisnis
      • Wisata
        • Kampus
          • Info Sawit
            • Info Daerah
              • Info Riau
                • Asahan Sumut
                  • Info Inhil
                    • Info Inhu
                      • Pekanbaru
                        • Info Siak
                          • Info Pelelawan
                            • Info Kampar
                              • Info Kuansing
                                • Info Bengkalis
                                  • Info Dumai
                                    • Info Meranti
                                      • Pariaman
                                      • Index Berita

                                        Chairul Anwar Minta Pemerintah Jangan Menambah Penderitaan Masyarakat dengan Naiknya Harga Bahan Pokok

                                        Berita 15 May 2020 Author : Ruzimah


                                        Foto: Drs.Chairul Anwar, Apt

                                        Lancang Kuning,  JAKARTA -- Anggota DPR RI Komisi VI dari Fraksi PKS Drs. Chairul Anwar, Apt. meminta agar pemerintah berupaya lebih serius untuk menjaga kestabilan harga bahan pokok menjelang hari raya. “Kami meminta pemerintah jangan lagi menambah penderitaan masyarakat dengan membiarkan harga kebutuhan pokok meningkat terutama menjelang lebaran. Masyarkat kita sudah hidup prihatin di masa COVID-19 ini, kami harap pemerintah gerak cepat untuk mengembalikan serta menahan kenaikan harga bahan pokok yang sudah merakkan naik dipasaran,” ungkap Chairul di Jakarta (14/05/2020).


                                        Seperti diketahui Presiden Jokowi juga menyoroti harga bahan pokok yang meningkat. Memasuki hari ke-21 puasa Ramadhan tahun ini harga bawang merah di pasar tradisional seluruh Provinsi Tanah Air dibanderol Rp 52.250/Kg. Sejak hari pertama puasa, harga bawang merah telah naik 16,8%, padahal harga acuan bawang merah yang ditetapkan pemerintah sebesar Rp32 ribu per kg. Harga gula juga melambung dan  yang masih mahal, saat ini harga gula masih berada di Rp 17.400/Kg. Padahal, harga eceran tertinggi (HET) gula ada di Rp12.500 per kg. Selain harga bawang yang terus merangkak naik dan harga gula masih tinggi, harga komoditas lain yang juga mulai merangkak naik seperti harga daging ayam ras segar. Berdasarkan data Pusat Informasi Harga Pangan Strategis (PIHPS) Nasional, harga 1 kilogram daging ayam ras segar dibanderol di atas Rp 30.000. Sejak awal pertama puasa harga daging ayam telah naik 11,4%. 

                                        Menanggapi hal tersebut Chairul menyatakan sudah memperingatkan Kementerian Perdagangan pada saat rapat dengan Komisi VI DPR RI pekan ke-3 April 2020 yang lalu agar Kementerian Perdagangan melakukan langkah kongkrit untuk menjamin ketersediaan kebutuhan pokok dengan harga terjangkau. “Kami sudah memperingatkan Kementerian Perdagangan untuk dapat menjamin ketersediaan kebutuhan pokok masyarakat, sehingga pemerintah bisa menstabilkan harga kebutuhan pokok. Tapi kenyataannya dilapangan malah terjadi kenaikan beberapa bahan pokok. Kami menyayangkan hal ini dan berharap pemerintah melakukan langkah serius untuk menekan harga kebutuhan pokok,” jelas Politisi PKS asal Riau ini.

                                        Selanjutnya Chairul menghimbau agar pemerintah lebih menguatkan koordinasi antar lembaga agar bisa memecahkan permasalahan ini. “Saya harap pemerintah harus kompak dan melakukan sinergi dengan baik. Permasalahan kenaikan harga ini tidak hanya menjadi tanggung jawab satu sektor saja, tapi ini multi sektor, ada sektor perdagangan, sektor pertanian, BUMN, bahkan intansi penegak hukum juga harus dilibatkan terutama jika ada pihak yang memanfaatkan momen ini untuk mengeruk keuntungan. Kami berharap agar masyarakat bisa beribadah di bulan Ramadhan dengan khusyuk serta menyambut hari raya dimasa pandemi ini tanpa harus terbebani dengan tingginya harga kebutuhan pokok,” tutup Chairul. (LK) 


                                        Download Aplikasi LancangKuning di PlayStore


                                        Silahkan bergabung di Grup FB LANCANG KUNING untuk mendapatkan informasi terupdate.

                                        ****

                                        Dapatkan info berita terbaru via group Whatsapp (read only) Lancang Kuning (Klik Disini)

                                        *

                                        Subscribe YOUTUBE LANCANG KUNING untuk mendapatkan informasi terbaru dalam video.


                                        Tag Chairul Anwar Anggota Fraksi PKS Anggota DPR RI Komisi VI
                                        Baca Juga
                                        • Hati-Hati ! Menggugah Foto Anak Ke Media Sosial Bisa Kena Denda Hingga Ratusan Juta Rupiah !
                                        • Luar biasa... Fenomena langka ini Terjadi di Inhil Riau
                                        • Gedung Guru Meledak Peserta di Acara PKPU
                                        • Awas !!! Razia Simpatik Tangkap Pengendara Tidak Disiplin
                                        • Kebakaran di jalan Sisingamangaraja, Sijago Merah Bangunkan Warga Limapuluh Pekanbaru
                                        • Laksamana (Purn) Tedjo Edhi Purdjianto: Tingkatkan Wawasan Kebangsaan dan Wawasan Agama
                                        • AZALY DJOHAN Terima Pinangan KAMMI Riau Jadi Penasehat

                                        Beri penilaian untuk artikel Chairul Anwar Minta Pemerintah Jangan Menambah Penderitaan Masyarakat dengan Naiknya Harga Bahan Pokok



                                        Sangat Suka
                                        0%
                                        Suka
                                        0%
                                        Terinspirasi
                                        0%
                                        Tidak Peduli
                                        0%
                                        Marah
                                        0%
                                        Artikel Terkait
                                        Di Pekanbaru, Harga Telur dan Daging Ayam Masing-masing Naik Rp3 Ribu Per Kilogramnya
                                        Di Pekanbaru, Harga Telur dan Daging Ayam Masing-masing Naik Rp3 Ribu Per Kilogramnya
                                        Berita23 April 2018
                                        Jokowi: Jangan Hanya Omong, Barang Tidak Sampai ke Rakyat
                                        Jokowi: Jangan Hanya Omong, Barang Tidak Sampai ke Rakyat
                                        Berita13 April 2020
                                        Ditulis Tangan, Begini Isi Surat yang Dikirim Ketua BEM UR untuk Presiden RI
                                        Ditulis Tangan, Begini Isi Surat yang Dikirim Ketua BEM UR untuk Presiden RI
                                        Berita03 April 2018
                                        Harga Bawang dan Cabe Merah Melonjak Drastis, Disperindag Gagal Kondusifkan Harga Barang Pokok
                                        Harga Bawang dan Cabe Merah Melonjak Drastis, Disperindag Gagal Kondusifkan Harga Barang Pokok
                                        Berita29 May 2016
                                        Menjelang Bulan Ramadhan Disperindag Provinsi Riau akan gelar Operasi Pasar
                                        Menjelang Bulan Ramadhan Disperindag Provinsi Riau akan gelar Operasi Pasar
                                        Berita02 June 2016

                                        Tag Populer

                                        1. Teknologi Terkini
                                        2. Objek Wisata
                                        3. Politik Terkini
                                        4. Kesehatan
                                        5. Ramadhan
                                        6. Berita Peristiwa
                                        7. Masjid Terbaik
                                        8. Bisnis Terbaru
                                        9. Pendidikan
                                        10. Makanan Khas Indonesia

                                        Portal Berita yang menyajikan berita teraktual

                                        Join with us
                                        News
                                        • Pedidikan
                                        • Bisnis
                                        • Politik
                                        • Technologi
                                        • Olahraga
                                        • Wisata
                                        • Remaja
                                        • Budaya
                                        • Video
                                        Contact
                                        Jl. Subrantas No. 188 Panam. Pekanbaru, Riau.
                                        0761-6704399
                                        redaksi@lancangkuning.com
                                        LancangKuning Support
                                        Subscribe for newsletter

                                        Enter your email address:

                                        Delivered by FeedBurner

                                        © Copyright 2022 by Lancang Kuning Media
                                        Redaksi | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik | Kode Perilaku Wartawan | Standar Perlindungan Profesi Wartawan