Korban Meninggal Virus Corona di Italia Tembus 10.000

Daftar Isi

    LancangKuning - Italia, negara Barat pertama yang memberlakukan pembatasan ketat pada aktivitas warganya setelah terpapar wabah lima minggu lalu, semakin memperketat isolasi publik dan berharap bahwa pembatasan akan dilonggarkan mulai Jumat depan jika kasus menurun.

    "Ada elemen yang membuat kami percaya bahwa semua berakhirnya batas lockdown 3 April harus ditunda," kata Menteri Perindustrian Stefano Patuanelli mengatakan kepada stasiun televisi Italia Rai.

    Wilayah Lombardy, yang telah menanggung dampak virus Corona terburuk, mencatat 542 kematian baru, sehingga jumlah totalnya menjadi 5.944. Jumlah kasus yang dikonfirmasi Italia tidak mewakili seluruh populasi yang terinfeksi, kata Dr Massimo Galli, kepala unit penyakit menular di Rumah Sakit Sacco di Milan, dikutip dari CNN.
    "Jumlah aslinya adalah jauh lebih banyak," katanya.

    Hanya kasus-kasus yang paling parah yang sedang dites, tambah Galli, dan bukan seluruh populasi.

    Hambatan utama bagi petugas kesehatan yang melakukan tes, adalah terbatasnya alat pelindung, katanya.

    Faktor lain dalam tingkat kematian yang tampaknya tinggi adalah populasi lansia Italia, yang merupakan yang terbesar di dunia di belakang Jepang. Usia rata-rata pasien Italia yang telah meninggal setelah tes positif untuk virus adalah 78, menurut Institut Kesehatan Italia pada Jumat. Galli mengatakan bahwa sampai sekarang, sistem perawatan kesehatan umum Italia mampu menjaga banyak lansia dengan kondisi medis yang sudah ada.

    "Tetapi pasien-pasien ini berada dalam situasi yang benar-benar rapuh yang dapat diruntuhkan oleh virus seperti virus Corona," kata Galli.

    Perdana Menteri Giuseppe Conte mengatakan dirinya telah menyetujui paket bantuan dampak virus Corona baru sebesar 4,7 miliar euro, untuk membantu pihak yang paling terpukul virus Corona, termasuk voucher belanja dan paket makanan.

    Conte telah mendesak Uni Eropa untuk meluncurkan obligasi pemulihan untuk membantu mendanai respons terhadap wabah virus Corona. Dia mengatakan kegagalan untuk mengatasi keadaan darurat akan menjadi kesalahan tragis bagi blok Uni Eropa. Dalam sebuah wawancara dengan harian Italia Il Sole 24 Ore pada hari Sabtu, Conte mengatakan instrumen utang umum diperlukan untuk mempelopori rencana pemulihan dan investasi kembali Eropa untuk mendukung ekonomi seluruh wilayah setelah virus Corona.

    Sumber : tempo.co

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Korban Meninggal Virus Corona di Italia Tembus 10.000
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar