Daftar Isi
LancangKuning.com - Marko Simic, pria kelahiran Kroasia pada 1988 ini merupakan sorang pemain sepakbola di Kroasia dengan posisi sebagai penyerang/ striker pada klub sepakbola Persija Jakarta dan dengan no punggung 9.
Semasa karir juniornya, ditahun 2001 s/d 2003 Marco berada di klub Rijeka, lanjut 3003 s/d 2007 di NK Zagreb. Dan sebenarnya masih banyak lagi klub yang pernah marco gabung, namun sekarang marco berada di klub Persija.
Marco mulai gabung di klub persija sejak 27 desember tahun 2017, waktu itu ketika marco menandatangani kontraknya dengan klub Persija. Dan saat ini marco melakukan perpanjangan lagi kontraknya dengan persija sampai dengan januari tahun 2023 nantinya.
Baca Juga : Tempat Wisata di Riau
Proses perpanjangan kontrak tersebut berlangsung di kantor persija itu sendiri, dimana kantor persija berlokasi di kuningan jakarta. Ferry Paulus selaku CEO di klub persija mengatakan bahwa dengan diperpanjangnya kontrak marko karena marko selama bermain memberikan penampilan yang terbaik untuk timnya.
Hingga pekan ke-33 Liga 1 musim ini, Simic masih memuncaki daftar top skor dengan 28 gol. Tidak hanya itu, Ferry Paulus juga menyebut Marko Simic sangat antusias untuk terus bermain di Persija.
“Semua tahu Simic bermain sangat baik di kompetisi tahun ini. Ia juga memiliki komitmen yang kuat untuk tetap bertahan di Persija dan berjuang bersama pada tahun depan. Maka dari itu kami putuskan memperpanjang kontrak Marko Simic untuk tiga tahun ke depan,” ujar Ferry, dikutip dari laman resmi Persija.
Simic pun mengaku bahagia bisa memperpanjang masa baktinya bersama Macan Kemayoran - julukan Persija.
Baca Juga : Akreditasi Jurusan Kampus Universitas Muria Kudus
Striker bernomor punggung 9 itu mengatakan, alasan dirinya tetap bertahan di Persija lantaran sudah merasa nyaman.
“Saya hanya bilang bahwa ini adalah puncak karier dan sangat bangga saat ini. Sebelumnya saya sudah berdoa dan berharap sejak lama dan akhirnya saya bisa tinggal di sini untuk 3 tahun ke depan. Tentunya ini sangat menyenangkan,” tutur Simic.
Lebih lanjut, pemain berjuluk Super Simic itu siap membayar kepercayaan yang telah diberikan oleh manajemen Macan Kemayoran. Ia juga berjanji bakal memberikan segalanya untuk Persija.
“Saya harap tim ini akan berkembang pada musim mendatang dan kami akan mulai bermain kembali layaknya juara 2018 lalu," ucap Simic.
Baca Juga : Tempat Wisata di Pekanbaru
"Saya juga berharap mendapat hasil yang lebih baik lagi dari pada musim ini, tentunya saya yakin kami dapat melakukanya bersama dan dapat membantu tim ini,” ujarnya. Marko Simic memang baru dua musim memperkuat Persija, namun ia sudah memberikan tiga gelar untuk klub Macan Kemayoran. Selain trofi Liga 1 2018, ada dua trofi turnamen pramusim yang direngkuh Simic bersama Persija, yakni trofi Piala Presiden 2018 dan Boost SportsFix Super Cup 2018 di Malaysia.
Kini, kegemilangannya berlanjut di Liga 1 musim ini. Ia hampir dipastikan meraih top skor Liga 1 2019 setelah unggul 11 gol atas penyerang Persela Lamongan, Alex Dos Santos, dengan kompetisi menyisakan satu pekan lagi.
Komentar