Susi Pudjiastuti 'Nyalon' Bupati Pandeglang?

Daftar Isi

    Foto: Mantan Mentri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti

    LancangKuning.com, JAKARTA – Nama mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti masuk dalam bursa calon Bupati Pandeglang periode 2020-2025. Informasi ini diunggah oleh akun Instagram Info Pandeglang pada Sabtu, 2 November 2019.

    "Nama yang digadang-gadang sebagai bakal calon Bupati Pandeglang 2020-2025. Siapa kira-kira bakal calon Favoritmu?," tulis akun Info Pandeglang yang dikutip Minggu, 3 November 2019.

    Baca Juga: Walikota Pekanbaru Ancam Cabut Izin Sejumlah Pengusaha 'Nakal'

    Ada beberapa nama yang masuk dalam daftar calon Bupati Pandeglang antara lain Irna Narulita Dimyati, Aap Aptadi, Moch Nabi Jayabaya, dan Tb Dedi Suwendi Gumelar atau Mi'ing.

    Kemudian, ada pula nama Thoni Fathoni Mukson, Yoyon Sujana, Oji Fahruroji, Andiara Aprilia Hikmat, Krisyanto dan Susi Pudjiastuti.

    Baca Juga: Ini Tanggapan Wakil Ketua IDI Soal Kenaikan Iuran BPJS

    "Nama-nama di atas merupakan data hasil riset mimin dan tim, kami akan terus mencari perkembangan informasi Pilkada Bupati Pandeglang 2020. Kalau kamu ada Informasi lebih, bisa kasih tau mimin ya," lanjut akun itu, melansir VivaNews.

    Unggahan foto tersebut sudah disukai oleh 3.675 warganet. Selain berkomentar, ada juga warganet yang bertanya-tanya tentang kebenaran informasi tersebut.

    Baca Juga: Tempat Wisata di Riau

    "Dari mana referensinya min ada Susi Pudjiastuti?" tanya salah satu warganet.

    "Kab. Pangandaran juga mau pilkada. Kalo pengen jadi bupati Bu Susi pilihnya Pangandaran kayaknya yang jelas tanah kelahirannya," tulis warganet lain.

    Baca Juga: Makanan Khas Pekanbaru

    Meski begitu, ada juga yang berharap agar Susi benar maju pada Pilkada Pandeglang tahun 2020 supaya bisa menenggelamkan para mafia di Pandeglang.

    "The one and only tenggelamkan," tulis seorang warganet.

    "Tenggelamkan mafia sepak bola di Pandeglang @persipanfans dan heshafara77: Kalau emang bener gw sih pilih bu susi berharap banget," timpal warganet lainnya. (LKC)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Susi Pudjiastuti 'Nyalon' Bupati Pandeglang?
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar