Kapolres Inhil Hadiri Pisah Sambut Kapolsek Kateman

Daftar Isi

    LancangKuning.Com - Sabtu (22/10/16) Kepala Kepolisian Resor Indragiri Hilir (Kapolres Inhil) AKBP Dolifar Manurung SIK, menghadiri pisah sambut antara Kapolsek Kateman yang lama,Kompol H Asmar dan yang baru Kompol Bainiar, bertempat di Aula Manggala. 

    Pisah sambut Kapolsek Kateman juga dihadiri, Ketua Pengurus Cabang Bhayangkari Inhil, Nelly Dolifar Manurung, Kabag Sumda Polres Inhil Kompol H Asmar, Kasat Polair Polres Inhil AKP Awaluddin, Camat Kateman, Danramil Mandah, Kapolaek Pulau Burung dan Kapolsek Pelanggiran. 

    Dalam sambutannya Camat Kateman, Marlis Syarif menyampaikan pisah sambut ini sudah dibentuk beberapa hari sebelum acara ini dan acara ini dilaksanakan atas nama masyarakat Kecamatan Kateman. 

    "Saya mewakili masyarakat mengucapkan terima kasih atas kehadiran bapak Kapolres Inhil yang senantiasa mengikuti acara ini dengan baik," ucapnya, Senin (24/10/16). 

    Camat Kateman mengucapkan, selamat atas kedatangan Kapolsek baru H Bainiar  di Kateman dan selamat jalan Kapolsek lama H Asmar di tempat yang baru. Semoga semakin sekses dalam menjalankan tugas negara. 

    Sementara itu, Kapolres Inhil AKBP Dolifar Manurung SIK mengucapkan terima kasih atas Kompol H Asmar yang telah memberikan pemikiran dan kerja keras selama menjadi Kapolsek Kateman. 

    "Terima kasih saya ucapkan kepada Bapak Kompol Asmar yang telah bekerja menjadi Kapolsek Kateman. Apa yang telah dilakukan selama ini bisa diteruskan kembali oleh Bapak Kompol Bainiar," ujar Dolifar. 

    Dolifar menyebutkan sangat senang sekali jika Kompol Asmar pindah mendekat menjadi Kepala Bagian Sumber Daya (Kabag Sumda) dan ia merasa orang yang ia tunjuk sudah mempunyai kemampuan dibidang tersebut. 

    Dolifar mengharapkan peran dan pungsi Kepolisian di Inhil harus tetap terjaga dengan baik. Keharmonisan, Mengayomi dan Memegang teguh dalam menindak keadilan. 

    "Jika selama ini hubungan Polri di Inhil sudah baik, saya ingin jalinan itu tetap dan lebih baik lagi," tandasnya. (Ydi) 

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Kapolres Inhil Hadiri Pisah Sambut Kapolsek Kateman
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar