Dihari Jadi Siak, Bupati Alfedri Serahkan 103 Penghargaan kepada Lembaga dan Perusahaan

Daftar Isi

    Foto: Humas

    LancangKuning.com, SIAK - Bersempena puncak peringatan hari jadi kabupaten Siak ke 20 tahun 2019, ditandai dengan upacara yang berlangsung di lapangan Tugu depan Istana Siak, Kota Siak Sri indrapura, Sabtu (12/10/2019).

    Bupati Siak Alfedri usai memimpin apel didampingi, Sekda Siak Tengku Said Hamzah dan ketua DPRD Siak Azmi, menyerahkan 103 penghargaan kepada sejumlah orang, lembaga dan prusahaan yang telah berhasil mengharumkan nama kabupaten Siak baik di tingkat provinsi dan tingkat nasional.

    Baca Juga: Peringati HUT Kabupaten Siak ke-20, Bupati Alfedri Ikut Hadiri Tabligh Akbar

    Bupati Siak Alfedri dalam arahannya mengatakan, bersempena puncak HUT kabupaten Siak ini, dirinya menyampaikan terimakasih kepada seluruh stkeholder mitra, rekan kerja pemerintah daerah.

    "Alhamdulillah berkat sinergi kita semua pada tahun ini 2019 ini, sejumlah pencapaian yang mengharumkan nama kabupaten Siak, baik tingkat nasional maupun tingkat provinsi," ungkap Alfedri.  

    Penghargaan itu, diantaranya, Penghargaan Piala Adipura kategori kota kecil (ke 4 kalinya), dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), Penghargaan Lencana Adhitya Karya Martavha Yodha untuk ketegori Pembina Umum Terbaik Karang Taruna Kabupaten/Kota, dari Direktur Jenderal Pemberdayaan Masyarakat, Pencapaian Kategori B untuk Laporan Hasil Evaluasi Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (LHE SAKIP) tahun 2018, Penghargaan Kabupaten dengan pembangunan Daerah Terbaik I di Provinsi Riau tahun 2019 dari Gubernur Riau, Penghargaan sebagai Stand Terbaik II pada Invesda Expo 2019, Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas Laporan Keuangan tahun 2018, dan sudah 7 kali berturut-turut.

    Baca Juga: Festival Siak Bermadah dan Festival Kabupaten Lestari 2019 Berlangsung Meriah

    "Tentunya segala pencapaian dan prestasi ini, merupakan buah dari hubungan kemitraan, kerjasama, sinergitas yang harmonis, dan perlu kita teruskan dan kita lanjutkan untuk mensukseskan beragam agenda pembangunan daerah," terangnya.

    Pada kesempatan itu juga Bupati Siak Alfedri menerima sertifikat tanah Istana Siak, Tangsi Belanda, dan Postu yang ada di Benteng Hulu dari Kepala Kanwil Pertanahan Provinsi Riau.

    Baca Juga: Tempat Wisata di Riau

    "Kami juga mengapresiasi kepada bapak Rektor Universitas Sempoerna Jakarta. Pada HUT Siak ini juga di lakukan MOU lemberian beasiswa bagi anak Siak yang berprestasi untuk menempuh pendidikan di perguruan tinggi tersebut," tambahnya.

    Pada saat ini juga akan diserahkan oleh kepala Badan Arsip Nasional naskah kuno kerajaan Siak, kepada pemkab Siak ini sangat penting sebagai dasar kita mengusulkan Sultan Siak ke 2 Menjadi Pahlawan Nasional.

    Baca Juga: Makanan Khas Pekanbaru

    "Naskah kuno ini akan di serahkan pada saat sidang paripurna Istimewa di Gedung DPRD, ini sangat penting bagi kita, Bagai mana kita mengusulkan sultan siak ke 2 Sultan Abdul Jalil Muzafar Syah atau Tengku Buang Asmara sebagai pahlawan Nasional. Menyusul Sultan Siak ke 12 Sultan Sarif Kasim sebagai yang di tetapkan pemerintah pusat sebagai pahlawan nasional," tuturnya.

    Hadir pada upacara itu Kepala Kanwil Pertanahan Provinsi Riau, Manatan Gubernur dan Tokoh masyarakat Siak Wan Abu Bakar, Ketua DPRD Siak Azmi, seluruh delegasi Festival LKTL tahun 2019. Sekda Siak Tengku Said Hamzah, para Asisten, pimpinan OPD dilingkungan Pemkab Siak. (LKC/Rls)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Dihari Jadi Siak, Bupati Alfedri Serahkan 103 Penghargaan kepada Lembaga dan Perusahaan
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar