Syarat Presentasi yang Baik

Daftar Isi

    LancangKuning - Presentasi ialah penyajian atau penyampaian karya yang kamu buat di depan forum/peserta atau kegiatan berbicara di depan khalayak ramai, dalam rangka mengajukan atau memberi tahu suatu ide untuk mendapatkan kesepakatan bersama.

    Banyak kehadiran peserta di dalam suatu presentasi akan lebih bermanfaat untuk membuat presentasi lebih aktif dan lancar. Orang yang menyampai kan presentasi/informasi disebut dengan presentator atau presenter, sedangkan orang yang menghadiri atau mendengar disebut dengan audience. Agar presentesi itu berjalan dengan lancar, ada beberapa hal yang perlu kamu perhitungkan.

    Hal yang dimaksud yaitu:

    1. Menarik minat dan perhatian peserta kepada presenter.
    2. Mengarahkan perhatian perserta kepada presenter.
    3. Mempertahankan minat dan perhatian peserta kepada presenter.
    4. Menjaga kefokusan kepada presenter.
    5. Menjaga etika saat presentasi.

    Tujuan presentasi

    Tujuan presentasi yaitu:

    • Menginformasi

    Presentasi dilakukan adalah untuk memberikan informasi yang akan di sampaikan di depan khalayak ramai. Presentasi sebaiknya disampaikan dengan secara detail dan pendengar dapat mendengar dengan jelas apa yang disampaikan oleh presenter.

    • Meyakinkan

    Presentasi yang disampaikan berisi informasi, data, dan bukti yang dirangkap secara logis. Sehingga dapat meyakinkan para pendengar atas suatu topik tertentu. Jika informasi yang dijelaskan oleh presenter tidak logis maka pendengar tidak akan dengan mudahnya percaya.

    • Membujuk

    Presentasi yang dijelaskan secara logis maka akan memuat pendengar mau di ajak untuk melakukan suatu tindakan. Presentasi berisi bujukan atau rayuan yang disertai bukti -bukti yang benar dan logis maka pendengar tidak ragu jika melakukan suatu tindakan.

    • Menginspirasi

    Presentasi bertujuan untuk memberikan motivasi dan membangkitkan inspirasi kepada audiens. Agar audiens dapat melakukan suatu tindakan.

    • Menghibur

    Presentasi dapat memberikan kesenangan kepada audiens melalui informasi yang disampaikan ketika presentasi.

    Teknik presentasi

    Dalam melakukan presentasi tentu kamu perlu juga ketahui ada beberapa teknik agar dapat menarik perhatian audiens agar tetap kefokusannya terjaga ketika kamu menjelaskan suatu informasi. Beberapa teknik nya yaitu:

    Pembuatan slide presentasi

    1. Pilih tema desain
      Tentukan tema yang baik agar bisa menjelaskan ide yang ingin disampaikan oleh presenter. Dengan itu, audiens akan sangat terbantu ketika melihat slide yang ditampilkan dan presenter akan lebih mudah dalam menjelaskan apa makna yang terkandung oleh slide tersebut. Memiliki kesesuaian dengan topik yang akan diinformasikan.
    2. Hindari penyajian dengan teks yang panjang
      Pemakaian teks yang sangat panjang akan membuat slide tidak bisa dibaca dengan jelas oleh audiens. Oleh sebab itu audiens menjadi kurang paham dengan materi yang dijelaskan. Jika audiens kurang paham, audiens dapat bertanya kepada presenter materi apa yang belum paham. Agar presenter dapat menjelaskan ulang di materi yang kamu tanyakan.
    3. Alur yang teratur
      Slide yang baik yaitu memiliki alur yang teratur, dari pendahuluan, penjelasan, sampai penutup. Jika slide tidak teratur maka itu akan menyulitkan audiens untuk memahaminya.
    4. Memberikan multimedia yang relavan
      Untuk menambah daya tarik audiens, slide bisa di tambahkan multimedia yang relevan, seperti gambar, animasi, video dan audio. Multimedia dapat disesuaikan dengan topic pembicaraan yang saling mendukung.
    5. Satu slide, berisi satu pesan
      Slide yang baik yaitu setiap slide berisi pesan yang berbeda. Setiap slide sebaiknya mengajukan sebuah ide yang ingin dijelaskan. Tidak mencampur beberapa ide yang berbeda ke dalam satu slide.
    6. Perhatian karakter huruf dan ukuran huruf
      Karakter dan ukuran huruf dalam slide harus proposional dan sesuai dengan ilustrasi, tidak terlalu besar dan tidak terlalu kecil tetapi audiens dapat melihat dengan jelas.

    Penyampaian presentasi

    Ada beberapa teknik yang perlu diperhatikan saat menyampaikan presentasi

    1. Persiapkan diri
    1. Sering melakukan latihan, semakin kamu sering latihan maka semakin mahir kamu dalam menjelaskan presentasi.
    2. Penampilan, menjaga penampilan saat presentasi sangat penting. Penampilan juga dapat meningkatkan rasa percaya diri.
    1. Persiapkan materi
    1. Tentukan point-point yang akan kamu sampaikan
    2. Pahami materi yang akan disampaikan
    3. Sajikan materi dengan terstruktur
    1. Cara penyampaian
    1. Tidak terburu buru dalam menyampaikan presentasi
    2. Bahasa yang mudah di pahami
    3. Buat suasana agar tidak canggung

    Struktur presentasi

    1. Pembuka, saat kamu menyampaikan presentasi pembuka sangat penting karena disini kamu dapat mengambil kesempatan untuk menarik perhatian audiens.
    2. Isi, isi presentasi yaitu informasi atau data yang telah kamu rangkap menjadi satu.
    3. Penutup, untuk mendapatkan kesan yang baik, maka kamu harus memberi kesan terakhir yang mendalam sehingga audiens dapat mengingat kesan tersebut.

    Syarat-syarat presentasi

    1. Menguasai materi dengan bahasa yang mudah dipahami
    2. Memiliki keberanian dalam menyampaikan presentasi
    3. Dapat mengontrol ketenangan sikap
    4. Dapat menyampaikan gagasan secara baik dan lancar.
    5. Membuat suasana yang baik agar tidak terjadi kecanggungan.

    Ciri-ciri presentasi yang baik

    1. Penyampaian yang dilakukan dengan semangat dan siap mental
    2. Kejelasan dalam berbicara
    3. Disusun dengan cara sistematis
    4. Memberi tanggapan yang dapat diterima oleh audiens
    5. Slide yang dapat terbaca dan menarik
    6. Menggunakan pakaian yang cocok atau serasi
    7. Adanya sesi tanya jawab
    8. Disampaikan dengan tepat dan jelas.(Delia)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Syarat Presentasi yang Baik
    Sangat Suka

    50%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    50%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar