Kades Limau Manis Akui Program Unggulan Wardan Sangat Jitu

Daftar Isi


    LancangKuning.Com -
    Kepala Desa Limau Manis Halim Sahir mengakui, Program unggulan Bupati Indragiri Hilir (Inhil) H Muhammad Wardan seperti Desa Maju Inhil Jaya (DMIJ) dinilai sangat jitu. 

    Program ini membuat semangat masyarakat desa tambah bersinergi dalam memperbaiki pembangunan di kampung mereka masing-masing. Dulu sebelum ada program DMIJ, Jalan-jalan rusak, berlumpur dan berlobang. 

    "Jembatan, Mushola, Paud dan sebagainya yang ada di desa kami dulu sangat memprihatinkan. Alhamdulillah, semenjak ada DMIJ, kita bisa rehab dan bangun hal tersebut menjadi lebih baik," jelas Halim, Sabtu (31/12/16). 

    Ditambahnya, semua ini berkat program Bupati Indragiri Hilir yang peduli dengan masyarakat desa. Namun, ia juga  menyebutkan sebagian paket jalan sudah dibangun untuk memenuhi kebutuhan mendasar masyarakat desa dalam mengangkut hasil perkebunan. 

    "Dengan anggaran sebesar ini kita juga melakukan kegiataan keagaman seperti Magrib Mengaji di desa kami dan lain sebaginya," ulasnya.

    Saat ini, Pemerintah Desa Limau Manis masih memfokus untuk melakukan pembangunan fisik lagi untuk tahun mendatang. Sebab jalan-jalan di daerah ini masih banyak yang mau diperbaiki dalam segi kualitas material sehingga diharapkan bisa bertahan lama. (Ydi) 

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Kades Limau Manis Akui Program Unggulan Wardan Sangat Jitu
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar

    Berita Terkait