Bujang Dara di Inhil Lengkap Dari Jenjang Usia, Junaidy: Hanya ada di Kabupaten kita

Daftar Isi

    Foto: Istimewa

    LancangKuning.Com, INHIL -- Pada umumnya pemilihan Bujang Dara disuatu daerah hanya ditingkat dewasa saja. Namun kali ini ada yang berbeda di Kabupaten Indragiri Hilir, dari kategori anak-anak, Remaja dan Dewasa ikut dalam penyeleksian Bujang Dara.

    Kepala Dinas Pemuda Olahraga Kebudayaan dan Pariwisata (Disporabudpar) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) H Junaidy Ismail mengatakan penyeleksian Bujang Dara di Inhil lengkap dari semua jenjang, dari tingkat anak-anak hingga dewasa. 

    "Alhamdulillah, penjaringan dan penyeleksian Bujang Dara masih kami laksanakan disemua jenjang setiap tahunnya dan ini hanya ada di Kabupaten kita," terang Junaidy usai membuka Turnamen Liga Futsal di Tembilahan, Minggu pagi (28/7/2019).

    Ditahun ini, pemilihan Bujang Dara dilaksanakan pada tanggal 24-28 Juli 2019, acara berpusat di Gedung Engku Kelana Tembilahan. Peserta dari kalangan anak-anak berjumlah 101 orang, tingkat remaja 162 dan tingkat dewasa 40, jadi total seluruhanya 303 peserta.

    "Penutupan baru saja selesai malam ini, ditutup langsung oleh Bapak Bupati Inhil HM Wardan. Bagi yang terpilih sebagai Bujang Dara 2019, kami harapkan lebih giat lagi bereksplorasi dan melatih diri dirumah," imbuhnya.

    Terkahir, Junaidy menegaskan, seluruh juri yang dipilih oleh panitia pelaksana merupakan orang yang dianggap mahir dibidangnya, terutama untuk menilai kelebihan para peserta Bujang Dara ketika tampil diatas panggung. Ajang ini juga bertujuan membina bakat dan kepribadian generasi muda sekaligus mempersiapkan Bujang Dara ditingkat Provinsi Riau.
    (LKC)

    Laporan: Hariyadi

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Bujang Dara di Inhil Lengkap Dari Jenjang Usia, Junaidy: Hanya ada di Kabupaten kita
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar

    Berita Terkait