KPK Bakal Periksa Nusron Wahid Soal Amplop Bowo Sidik

Daftar Isi

    Foto: Nusron Wahid

    LancangKuning.Com, Jakarta -- Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) bakal mengusut dugaan keterlibatan Ketua BNP2TKI, Nusron Wahid terkait kasus suap yang menjerat anggota DPR, Bowo Sidik Pangarso. Wakil Ketua KPK, Laode Muhammad Syarif menyatakan pihaknya membuka kemungkinan memeriksa Nusron dalam kasus tersebut.

    Bowo Sidik sendiri pernah 'bernyanyi' soal dugaan keterlibatan Nusron mengenai uang pada 400 ribu amplop rencananya digunakan untuk serangan fajar di Pemilu 2019.

    Baca Juga: Bupati Bengkalis Ditetapkan Jadi Tersangka Suap Rp 5,6 M

    "Ya semua yang terlibat dan disebut, biasanya kan kami mintai klarifikasi," kata Laode di Gedung ACLC KPK, Rabu (15/5), dilansir dari CNN Indonesia.

    Sementara itu, Juru Bicara KPK Febri Diansyah mengatakan pihaknya akan terus mengusut kasus yang menjerat Bowo Sidik. Ia juga mengatakan pihak-pihak yang disebut-sebut dalam tahap penyidikan suatu kasus pasti akan dipanggil untuk diklarifikasi.

    "Kebutuhan-kebutuhan pemeriksaan terhadap pihak-pihak yang informasinya muncul di tahap penyidikan baik dari tersangka ataupun dari saksi terbuka kemungkinan dilakukan, tapi apakah akan dilakukan dalam waktu dekat atau apakah akan dilakukan pemanggilan untuk nama-nama tertentu itu nanti penyidik yang tahu," kata Febri.

    Bowo sendiri bersama Marketing Manager PT HTK, Asty Winasti dan Indung, sebelumnya ditangkap dan ditetapkan sebagai tersangka suap kerja sama distribusi pupuk PT PILOG dengan PT HTK.

    Bowo diduga meminta komisi kepada PT HTK atas biaya angkut yang diterima sejumlah US$2 per metric ton. Ada enam kali penerimaan yang diduga telah terjadi sebelumnya di sejumlah tempat sebesar Rp221 juta dan US$85.130.

    KPK mengendus Bowo juga menerima uang di luar kasus dugaan suap kerja sama distribusi pupuk. Tim KPK kemudian menemukan uang sejumlah Rp8 miliar di Kantor PT Inersia, perusahaan milik Bowo.

    Uang sekitar Rp8 miliar dalam pecahan Rp20 ribu dan Rp50 ribu itu telah dimasukkan dalam amplop-amplop. Uang yang berada dalam 400 ribu amplop itu tersebut diduga bakal digunakan Bowo untuk 'serangan fajar' Pemilu 2019.

    Baca Juga: KPK Turun ke Bengkalis Terkait Korupsi Jalan Batu Panjang-Pangkalan Nyirih

    Bowo mengatakan mengatakan Nusron memerintahkannya untuk menyiapkan 400 ribu amplop yang akan digunakan untuk serangan fajar. Hal itu pun langsung dibantah oleh Nusron. (LKC)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel KPK Bakal Periksa Nusron Wahid Soal Amplop Bowo Sidik
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar