Jumlah Pasien Sembuh Meningkat, RSUD Arifin Achmad Rawat 12 Pasien COVID-19

Daftar Isi

    Foto: Ilustrasi

     

    Lancang Kuning, PEKANBARU - Sebagai rumah sakit rujukan COVID-19 di provinsi Riau. Saat ini Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Arifin Achmad provinsi Riau hanya tinggal merawat 12 pasien positif COVID-19.

    Direktur Utama RSUD Arifin Achmad dr Nuzelly Husnedi MARS mengatakan, seiring dengan meningkatnya angka kesembuhan pasien COVID-19 di Riau. Hal tersebut juga berdampak pada berkurangnya pasien COVID-19 yang menjalani perawatan dirumah sakit.

    "Saat ini jumlah pasien positif Covid-19 yang dirawat di RSUD Arifin Achmad tinggal 12 orang. Jumlah ini sudah jauh berkurang," kata dr Nuzelly, Selasa (5/10/21).

    Dirincikan dr Nuzelly, ke 12 pasien positif COVID-19 yang masih menjalani perawatan di RSUD Arifin Achmad tersebut terdiri dari empat pasien yang menjalani perawatan di ruang ICU. Dan delapan pasien yang menjalani perawatan di ruang isolasi COVID-19.

    "Kita berharap pasien COVID-19 yang sembuh terus meningkat, sehingga keterisian ruang perawatan di rumah sakit juga terus berkurang," harapnya, dikutip dari media center Riau. 

    Namun demikian, dengan masih adanya pasien positif COVID-19 di Riau, pihaknya mengajak masyarakat untuk terus menerapkan protokol kesehatan. Terutama saat beraktivitas diluar rumah.

    "Mari kita sama-sama dapat menjaga diri dan orang sekitar kita dengan terus menerapkan protokol kesehatan. Mencuci tangan, jaga jarak dan menggunakan masker," ajaknya. (LK)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Jumlah Pasien Sembuh Meningkat, RSUD Arifin Achmad Rawat 12 Pasien COVID-19
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar