Partai Demokrat Siak Gelar Syukuran KLB Kubu Moeldoko Ditolak Pemerintah

Daftar Isi

    Keterangan foto: Syukuran dan konsolidasi tahun 2024 partai Demokrat Siak. (Gs)

    SIAK, Lancangkuning.com - Pasca pemerintah melalui Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (menkumham) menolak hasil Kongres Luar Biasa (KLB) kubu Moeldoko, DPC Partai Demokrat Siak dibawah pimpinan ketua umum Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menggelar syukuran.

    Syukuran tersebut digelar di kantor DPC Partai Demokrat Siak di jalan Sapta Taruna, Rabu (7/4/21) dengan menghadirkan ketua DPD Demokrat Riau Asri Auzar, sekretaris DPD Demokrat Riau Eddy M Yatim, serta pengurus di tingkat provinsi.

    "Demokrat Siak sejak awal sudah memasang badan untuk ketua umum Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), tidak ada tempat bagi pengkhianat di dalam partai Demokrat," kata ketua DPC Demokrat Siak Syamsurizal alias Budi.

    Budi menegaskan, kader partai Demokrat harus solid dibawah komando AHY, dan jika kedapatan berkhianat maka siap-siap sanksi sesuai dengan Anggaran Dasar/Anggaran Rumah Tangga partai.

    "Dengan kekuatan kita (Demokrat) ini diguncang, kita berharap partai Demokrat semakin solid dan kuat," jelas anggota DPRD Siak itu. 

    Selain itu, Budi juga menyampaikan kepada seluruh kader partai untuk menyiapkan diri dari awal, menghadapi pemilu 2024 mendatang.

    Sementara itu, ketua DPD Demokrat Riau Asri Auzar, kedatangan ia bersama rombongan ke Siak, merupakan roadshow pertama yang dilakukan DPD Demokrat Riau se Kabupaten/kota. "Tujuannya untuk konsolidasi, kita akan mengunjungi semua DPC di Riau.  Ini sebagai bentuk syukur kita karena badai telah berlalu," jelas asri.

    Badai yang dimaksud Asri, yakni gejolak Demokrat di tingkat pusat, dengan upaya kubu Moeldoko merebut kepemimpinan AHY dengan menggelar KLB di Deli Serdang. 

    "Badai telah berlalu, masalah sudah berakhir dan ketua umum sah adalah mas AHY," katanya.

    Ia memuji AHY sebagai nahkoda partai yang handal, karena sudah berhasil menghadapi gejolak. "Nahkoda yang handal pasti bisa menghadapi badai, gelombang, dan Alhamdulillah itu sudah dilalui AHY," katanya.

    Asri dengan tegas mengatakan, partai Demokrat Riau pantang untuk berkhianat, partai Demokrat Riau solid dibawah komando AHY. 

    "Kalau Siak siap pasang badan untuk AHY, kita Demokrat Riau menjadi perisai untuk AHY," tegasnya.

    Selain konsolidasi, partai Demokrat Siak juga menggelar syukuran menyambut bulan suci Ramadhan dan santunan kepada anak yatim.  (Gs)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Partai Demokrat Siak Gelar Syukuran KLB Kubu Moeldoko Ditolak Pemerintah
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar