Peluang Bisnis Anak Sekolahan Cukup Bermodalkan Android

Daftar Isi

    LancangKuning - Banyak orang yang menginginkan bisnis online tanpa modal. Di internet, peluang usahanya kini semakin banyak bermunculan, termasuk loker online dengan modal yang kecil atau juga bisnis yang membutuhkan modal ataupun dana awal  yang besar.

    Anak sekolahan juga banyak yang masuk di bisnis online. Peluang bisnis yang bermunculan secara online cocok untuk kalangan tertentu saja. Beberapa bisnis cocok untuk anak sekolahan, dan beberapa usaha yang menguntungkan untuk anak SMP serta berbagai peluang kerja untuk anak SMA secara online yang menjanjikan.

    Ada beberapa peluang bisnis anak sekolahan cukup dengan bermodalkan android, yaitu:

    1. Menjadi reseller atau dropshipper

    Jika kamu pintar dalam menjual produk, tetapi tidak ingin mengeluarkan modal dan juga tenaga kerja lebih, maka dengan mengandalkan smartphone kamu dapat berjualan tanpa mengeluarkan tenaga lebih.

    Karena saat ini sudah banyak online shop yang membuka jasa layanan reseller dan dropshipper, maka kamu juga dapat bergabung di beberapa online shop tersebut dengan tergantung jasa yang kamu pilih. Sebelum kamu terjun ke bisnis ini, kamu perlu memahami tentang system kedua jasa tersebut. Dan jika kamu menekuninya secara baik, maka dalam kegiatan ini akan dapat mendatangkan keuntungan yang lumayan besar.

    1. Jualan pulsa

    Dengan berkembangnya zaman, dan semakin lama semakin banyak pula jumlah pengguna smartphone, dan akan banyak yang membutuhkan pulsa juga data paket internet. Dengan begitu, anda bisa berjualan pulsa dan paket internet dengan cara yang mudah dan tidak membutuhkan banyak modal yang besar. Dengan cara mendaftarkan diri juga melakukan setoran deposit awal, kemudian kamu akan mendapatkan sejumlah pulsa yang dapat kamu jual.

    1. Admin online

    Dengan cara pandai dalam berkomunikasi, kamu juga bisa memanfaatkannya dengan cara menjadi admin online milik orang lain. Dengan memiliki keahlian dalam berkomunikasi, anda pasti bisa menangani beberapa tugas admin, seperti menjawab pertanyaan serta mengatasi keluhan atau complain dari customer. Dan anda akan dibantu oleh pemilik bisnis online. Dalam menjalankan bisnis ini, kamu akan mendapatkan ketentuan jam kerja yang jelas sebagaimana seorang admin di kantoran bisa dan gaji yang sesuai.

    1. Jualan Handycraft

    Dengan memiliki kemampuan yang baik dalam membuat beragam handycraft, maka dalam bisnis ini akan menjadi salah  satu yang tepat untuk anda. Kamu juga dapat membuat berbagai macam handycraft yang unik dan menarik agar orang lain juga mudah tertarik untuk membeli. Dengan cara memanfaatkan media sosial, kamu akan memiliki tempat berjualan. Dan selain menyalurkan hoby, bisnis ini juga akan membawa keuntungan.

    1. Jual tiket online

    Ingin menjual tiket juga tidak perlu membuka travel agent yang akan membutuhkan biaya yang cukup besar. Kamu cukup dengan melakukan registrasi pada maskapai yang kamu anggap tepat dalam memulai berjualan tiket online.

    1. Jadi blogger

    Blogger merupakan pemilik blog atau bisa disebut dengan situs web yang diisi dengan tulisan dan dipublikasikan untuk ditemukannya audiens di mesin pencari seperti Yahoo, Bing, dan juga Google. Jika blog kamu memiliki banyak pengunjung, maka kamu dapat memasang iklan di berbagai jaringan, contohnya seperti Google Adsense, Audience Network Facebook dan lain-lain. Kamu juga akan dibayar dengan berdasarkan berapa sering pengunjung blog kamu klik iklan.

    1. Menjadi Youtube atau Youtube Content Creator

    Dengan cara menjadi Youtuber, maka kamu perlu membuat video yang original atau bisa disebut dengan hasil karya sendiri, dan bukan mereupload video punya orang lain. Jika video kamu banyak penontonnya, dan kamu telah memenuhi syarat Monetisasi Youtube, maka kamu dapat mendaftar ke Youtube agar bisa mendapatkan bayaran dari setiap video yang kamu upload.

    1. Menjadi penulis artikel

    Ketika kamu memiliki kemampuan dalam menulis artikel, kamu dapat menjualnya di berbagai situs web yang menerima jasa tulis artikel, seperti jalan tikus, Idntimes dan masih banyak lagi. Kamu juga dapat menjual jasa tulis di sosial media  di grup-grup blogger, karena disana telah banyak  yang membuat blog untuk bisnis tetapi malas dalam hal menulis dan kamu dapat menawarkan jasa kamu.(Tria)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Peluang Bisnis Anak Sekolahan Cukup Bermodalkan Android
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar