Alfedri Kenang Saat Berkebun Sawit, Kini Fokus Lanjutkan Program Replanting

Daftar Isi

    Keterangan foto: Calon Bupati Siak H Alfedri saat menunjuk kebolehan menojok sawit di Kampung Banjar Seminai Kecamatan Dayun.  (Gs)

    Siak, Lancangkuning.com - Usai melakukan kampanye dialogis di rumah Haryadi Kampung Banjar Seminai Kecamatan Dayun, Calon Bupati Siak nomor urut 2 H Alfedri dicegat oleh ibu-ibu, terlihat mereka berdiskusi ringan di halaman rumah, namun tiba-tiba Alfedri melihat tumpukan sawit, dan mengambil tojok, kemudian langsung menonjok sawit dan memasukkan ke timbangan.

    "Dulu saya biasa menimbang sawit, sebelum jadi wakil bupati, karena saya ada kebun sawit," kata Alfedri, Selasa (29/9/20).

    Alfedri mengatakan, ia memiliki kebun sawit di Kecamatan Minas, sewaktu ia menjabat sebagai Sekretaris Camat Minas, sawit itu ia beli sekitar tahun 1996 lalu.

    "Tiap sore sepulang kerja, saya pergi ke kebun, membersihkan kebun, kadang memupuk, hingga magrib tiba baru pulang," kenang Alfedri.

    Alfedri mengatakan, ada program yang mendorong peningkatan kesejahteraan ekonomi di saat masyarakat sedang replanting.

    "Kita fokuskan saat ini adalah replanting, saat ini ada 22 ribu hektare kebun sawit yang harus ditanam ulang, yang selesai saat ini baru 3,700 hektare. In Syaa Allah ini akan kita lanjutkan," kata Alfedri.

    Alfedri mengatakan, dari 22 ribu hektare itu, minimal 15 ribu hektare adalah perkebunan plasma milik masyarakat, sisanya masih dalam kebun Hak Guna Usaha (HGU).

    "Kita tujuannya memfasilitasi masyarakat bagaimana kebun mereka mendapat anggaran dari Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS) dalam program Peremajaan Sawit Rakyat (PSR) yang 50 juta per kavling," jelasnya. 

    Dia berjanji  akan menyiapkan program bagi petani sawit yang akan melakukan replanting sampai mereka panen, setelah panen nanti ada juga bantuan sumber kehidupan seperti holtikultura,  peternakan, pangan dan lainnya tergantung permintaan masyarakat.

    Ada juga nanti kata Alfedri skema yang akan disiapkan agar petani terbantu untuk pembiayaan membangun kebun sawit. 

    "Nanti apakah bisa dari PTPN V atau bisa dari pihak lain melalui kelompok tani, koperasi Gapoktan  dan lainnya," kata Alfedri. 

    Kemudian kata Alfedri, ada lagi program lanjutkan, yakni pendirian pabrik kelapa sawit di tengah-tengah perkebunan sawit masyarakat, supaya meningkatkan harga beli sawit masyarakat.

    "Kalau ada pabrik kelapa sawit di tengah perkebunan sawit masyarakat, tentu otomatis harga sawit baik karena ongkos angkut turun, harga masyarakat tentu semakin naik," akuinya. 

    Ia mencontohkan, di Kecamatan Sungai Apit, tepatnya di daerah Mungkal Kampung Sungai Apit ada PT Trio Mas, yang mempunyai HGU sekitar 6000 hektare. 

    "Kalau didirikan disana tentu petani dari Sungai Rawa, Rawa Mekar Jaya, Penyengat dan daerah sekitarnya bisa menjual sawitnya dan akan meningkatkan perekonomian masyarakat," jelasnya. 

    Hari ini, pasangan Alfedri-Husni mendapat zona kampanye di zona II, Alfedri memilih Kecamatan Dayun sementara Husni Merza memilih Kecamatan Koto Gasib untuk berkampanye. (Gs)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Alfedri Kenang Saat Berkebun Sawit, Kini Fokus Lanjutkan Program Replanting
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar