Daftar Isi
Foro: Ilustrasi Virus. (U-Report)
Lancang Kuning – Virus Corona yang telah meluas ternyata tak sepenuhnya menjangkau seluruh negara di dunia. Ternyata masih ada negara yang bebas COVID-19, penyakit yang disebabkan oleh virus Corona.
Delapan bulan sejak pertama kali ditemukan di kota Wuhan, Provinsi Huebei, China, virus Corona telah menginfeksi 24,9 juta orang di seluruh dunia. Virus yang penyebarannya sangat cepat ini kini telah menjadi pandemi global.
Hingga saat ini belum ada vaksin dan obat yang berhasil di uji coba. Akibat serangan COVID-19, lebih dari 841 ribu jiwa melayang. Virus yang menyebabkan penyakit pernapasan dan dapat ditularkan melalui tetesan cairan tubuh seperti lendir dan air liur, kini telah dilaporkan keberadaannya setidaknya di 188 negara.
Ilmuwan, pejabat kesehatan dan pemerintah di seluruh dunia telah mengimbau warganya untuk menjaga jarak fisik dan menghindari keluar rumah, kecuali untuk tujuan yang diperlukan.
Dikutip dari worldometers.info, jumlah mereka yang berhasil sembuh tercatat sebanyak 17,2 juta di seluruh dunia.
Namun ternyata di antara ratusan negara yang telah terinfeksi COVID-19, masih ada beberapa negara yang sejauh ini belum melaporkan adanya kasus virus corona di wilayah mereka. Dikutip Sahijab dari Al Jazeera, berikut adalah nama-nama negara yang masih bebas Corona:
1. Kiribati
2. Kepulauan Marshall
3. Federasi Mikronesia
4. Nauru
5. Korea Utara
6. Palau
7. Kepulauan Solomon
8. Tonga
9. Turkmenistan
10. Tuvalu
11. Vanuatu
12. Samoa.
(LK)
Komentar