Ini 8 Paskibraka yang Bertugas Kibarkan Sang Merah Putih di Istana

Daftar Isi

    Foto: Dok. Biro Pres dan Media Istana

    Delapan anggota Paskibraka Nasional 2020 dikukuhkan Presiden Jokowi.

    Lancang Kuning – Delapan anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka atau Paskibraka yang bertugas di Istana Merdeka, Jakarta, kini berbeda dengan sebelumnya. Jika pada tahun-tahun sebelumnya diisi 68 anggota, kini hanya delapan orang yang terpilih. 

    Pemilihan yang terbatas tersebut dilakukan karena alasan protokol kesehatan di tengah pandemi COVID-19, mereka datang dan dipilih dari berbagai daerah.

    Baca Juga: Jokowi Pimpin Upacara Renungan Suci HUT RI ke-75 di TMP Kalibata

    Dari informasi yang dihimpun VIVA, pada upacara pagi hari, pengibaran bendera merah putih akan dilakukan oleh Kadek Sangra Wira, anggota Paskibraka asal Bali. Ada juga Indriana Puspita asal Aceh dan Muhamad Adzan dari Nusa Tenggara Barat.

    Baca Juga: Upacara Bendera HUT RI di Riau Laksanakan Protokol Kesehatan

    Dari komposisi tersebut, pasukan pengibar bendera upacara hari kemerdekaan Indonesia 17 Agustus nanti terdiri atas dua kelompok dan dua orang cadangan. Kelompok pertama seperti yang disebutkan tadi dengan tugas menaikkan bendera. Sementara, untuk penurunan bendera dilakukan kelompok kedua dengan jumlah dan dan komposisi tim yang sama.

    Baca Juga: 6 Negara Selain Indonesia yang Rayakan Hari Kemerdekaan di Bulan Agustus

    Dan, untuk cadangan terdiri atas satu petugas laki-laki dan satu perempuan.

    Untuk upacara penurunan bendera, mereka adalah Muhamad Asri dari Kalimantan Selatan, Sylvia Kartika Putri asal Sumatera Utara dan dan Sudrajat Prawijaya dari Bengkulu.

    Baca Juga: Selamatkan Bendera Merah Putih, Amar Hawari dapat Penghargaan dari Kapolres Meranti

    Dua orang lainnya sebagai cadangan adalah Dhea Lukita Andriana dari Jawa Timur dan Muhammad Arief Wijaya asal Sulawesi Tenggara

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Ini 8 Paskibraka yang Bertugas Kibarkan Sang Merah Putih di Istana
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar