Daftar Isi
Foto: Ilustrasi Covid-19
Lancang Kuning, JAKARTA – Jumlah kasus corona atau COVID-19 di Indonesia terus mengalami peningkatan, baik jumlah pasien positif maupun korban meninggal dunia. Hingga hari Sabtu, 2 Mei 2020, jumlah pasien sembuh juga meningkat.
Baca Juga: Banjir Dukungan, Senin Ini Said Didu Diperiksa Polisi
Juru Bicara Penanganan COVID-19, Achmad Yurianto mengatakan data yang diperoleh sampai saat ini pukul 12.00 WIB, kasus positif didapatkan 10.843 orang dan pasien sembuh 1.665 orang dan kasus meninggal 831 orang.
Baca Juga: 661 WNI di Luar Negeri Positif Corona, Ini Sebaran Terbanyak
"Kalau kita lihat dari penambahan kasus bertambah konfirmasi positif sebanyak 292 orang sehingga total 10.843 orang, sembuh bertambah 74 orang sehingga total 1.665 orang dan meninggal bertambah 31 orang sehingga total 831 orang," kata Yurianto saat konferensi pers melalui Youtube BNPB Indonesia, Sabtu, 2 Mei 2020, melansir Viva.
Baca Juga: Makanan Khas Pekanbaru
Untuk itu, Yuri mengajak masyarakat untuk meningkatkan kedisiplinan agar bisa memutus mata rantai penularan virus corona tersebut. Karena kata dia, keberhasilan sangat menentukan beban perawatan. Sebab, semakin banyak yang sakit maka semakin berat perawatan di rumah sakit dan semakin berat menurunkan angka kematian.
Baca Juga: Tempat Wisata di Riau
“Tetap di rumah,” tegas Yurianto. (LK)
Komentar