Daftar Isi
I
NHU-Gencar melakukan penyidikan terhadap beberapa kasus korupsi. Kejaksaan Negeri (Kejari) Indragiri Hulu, Provinsi Riau pada Kamis (12/12/2019) meraih dua piagam penghargaan dari Kejaksaan Tinggi (Kejati) Riau.
Kategori itu diantaranya adalah, penghargaan terbaik tiga dalam penilaian kinerja penanganan perkara tindak pidana khusus tahun 2019. Dan, penghargaan terbaik kedua dalam eksaminasi umum berkas perkara tindak pidana khusus tahun 2019.
Hal ini dibenarkan oleh Kejari Inhu Hayin Suhikto, melalui Kasi Pidsus Ostar Al Pansri saat dikonfirmasi pada Kamis (12/12).
"Alhamdulillah mas prestasi telah kita raih. Tetapi kita tidak ingin berpuas diri dengan penghargaan tersebut. Kedepan akan terus ditingkatkan," ucapnya.
Namun kedepan, Kejari Inhu lebih gencar lagi melakukan pencegahan tindak pidana Korupsi seperti sosialisasi kelapangan mulai dari perangkat desa hingga pejabat Pemkab Inhu.
Menurutnya, penghargaan yang diberikan Kejati Riau itu, sebuah motivasi yang harus menjadi pemacu baik secara kinerja. Apresiasi ini sebagai motivasi jajaran untuk lebih meningkatkan kinerja.
Kejari Inhu mengingatkan kepada seluruh pemangku jabatan yang mengelola kegiatan yang ada di Inhu, untuk bekerja dengan baik sesuai dengan aturan hukum dan perundang-undangan yang berlaku.
"Jangan main-main dengan uang negara jika tidak ingin masuk penjara," tegas Ostar mengingatkan.(dan)
Komentar