Daftar Isi
JAKARTA-Gempa bumi dengan magnitudo 4,2 terjadi di Elpaputih, Seram Bagian Barat, Maluku. Pusat gempa berada di darat.
Berdasarkan informasi yang disampaikan BMKG, gempa terjadi pada pukul 19.47 WIB, Minggu (10/11/2019). Pusat gempa berada di koordinat 3,00 LS-128,81 BT.
"Pusat gempa berada di darat, 33 Km utara Elpaputih," tulis BMKG dalam laman Twitter @infoBMKG.
Gempa berada di kedalaman 10 km. Getaran akibat gempa dirasakan dengan skala MMI III di wilayah Mahosi, atau terasa saat berada di dalam rumah.
Belum ada informasi tentang kerusakan atau dampak lainnya akibat gempa ini. Gempa ini tak menimbulkan potensi tsunami.(rie/net)
Komentar